Salmawati Mufida, Ainun and Dr. Ir. Anies Chamidah, MP., - (2021) Studi Pustaka : Potensi Senyawa Fitokimia Spirulina Platensis Sebagai Inhibitor a-Glukosidase Penderita Diabetes Mellitus Tipe 2. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
"Diabetes mellitus adalah salah satu penyakit yang dominan terdapat di Negara berkembang. Diabetes sendiri dibagi menjadi dua jenis yaitu diabetes melitu tipe 1 dan diabetes tipe 2. Perbedaan diabetes tipe 1 dan 2 adalah dapat dilihat dari beberapa aspek yaitu umur penderita, karateristik berat badan bahkan sampai ke terapi penyembuhannya. Salah satu upaya yang perlu dilakukan dalam mengatasi diabetes melitus tipe 2 adalah dengan terapi terapi farmakologi yaitu menggunakan obat penghambat enzim α-glukosidase dengan bahan alami yaitu Spiruina platensis. Spirulina platensis adalah salah satu jenis mikroalga yang memiliki senyawa aktif fitokimia. Spesifik penggalian potensi senyawa aktif fitokimia tersebut untuk mengetahui anti-diabetes didalamnya. Dalam penyakit DM tipe 2, yang mempunyai peran dalam dalam kenaikan gula darah adalah enzim α -glukosidase. Maka dari itu, dilakukan studi pustaka untuk mencari potensi senyawa fitokimia dalam S. platensis dalam perannya sebagai inhibitor α-glukosidase. Metode yang dilakukan dalam studi Pustaka ini adalah membandingkan perbedaan DM tipe 1 dan DM tipe 2, membandingkan nilai IC50 dari berbagai bahan alami dengan Spirulina platensis dan merangkum potensi senyawa fitokimia yang dikandung oleh Spirulina platensis. Langkah studi Pustaka yang dilakukan adalah identifikasi permasalahan, penentuan literatur, identifikasi permasalahan, pemilihan pustaka yang relavan dengan berbagai kata kunci yang digunakan, penyusunan permasalahan, menulis studi pustaka dan terakhir menyimpulkan studi pustaka yang ditulis. Berdasakan review yang telah ditulis hasil yang didapatkan adalah penderita DM tipe 1 cenderung berumur muda sedangkan DM tipe 2 penderita pada umumnya berusia 40 tahun keatas. Berat badan pada penderita DM 1 cenderung memiliki badan yang kurus sedangkan DM tipe 2 memiliki badan yang cenderung gemuk. Jumlah penderita diabetes yang dominan adalah diabetes tipe 2 yang disebabkan pola hidup dan makan yang tidak sehat. Sedangkan untuk nilai IC50 dari beberapa yang telah dibandingkan, nilai IC50 pada S. platensis lebih rendah dibandingkan dengan bahan alami daun benalu cengkeh, daun sirih, umbi bawang Dayak, dan rimpang bangle. Nilai IC50 Spiruina platensis senilai 64,712 µg/ml. Hal tersebut diduga karena kandungan senyawa fitokimia yang terdapat didalamnya. Pada senyawa fitokimia yang telah didapatkan dari beberapa literasi, diketahui beberapa potensi farmakologi sebagai anti -diabetes dengan aktivitasnya menghambat kerja enzim α-glukosidase. Mekanisme dari berbagai senyawa fitokimia dalam berperan sebagai inhibitor enzim α- glukosidase memiliki mekanisme yang berbeda. Namun, terdapat beberapa jenis senyawa fitokimia yang cenderung tidak menghambat enzim α-glukosidase namun menghambat enzim yang lain yang berperan pula dalam menurunkan kadar glukosa dalam darah seperti senyawa alkaloid."
English Abstract
-
Other obstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 052108 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 639 Hunting, fishing & conservation > 639.2 Commercial fishing, whaling, sealing |
Divisions: | Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Teknologi Hasil Perikanan |
Depositing User: | agung |
Date Deposited: | 22 Oct 2021 07:34 |
Last Modified: | 23 Feb 2022 07:38 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/185090 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Ainun Salmawati Mufida.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2023. Download (1MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |