HUBUNGAN KONSENTRASI BELAJAR DAN LINGKUNGAN BELAJAR KETIKA SISWA MELAKSANAKAN PEMBELAJARAN DARING PADA MATA PELAJARAN PEMROGRAMAN BERORIENTASI OBJEK TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS XII RPL SMK NEGERI 8 MALANG

Hadi Supriatmanto, Wahyu (2021) HUBUNGAN KONSENTRASI BELAJAR DAN LINGKUNGAN BELAJAR KETIKA SISWA MELAKSANAKAN PEMBELAJARAN DARING PADA MATA PELAJARAN PEMROGRAMAN BERORIENTASI OBJEK TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS XII RPL SMK NEGERI 8 MALANG. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pada situasi normal, interaksi antara guru dan siswa berada pada satu ruang yang sama sehingga guru dapat merasakan langsung baik atau tidaknya lingkungan belajar dan juga memantau konsentrasi siswa ketika pembelajaran secara langsung. Sedangkan pada pembelajaran daring, siswa belajar di rumah masing-masing sehingga sulit untuk mengetahui apakah siswa berada pada lingkungan belajar yang ideal serta bagaimana tingkat konsentrasi siswa ketika melaksanakan pembelajaran daring. Berdasarkan permasalahan yang baru muncul dimasa pembelajaran daring ini, dirasa perlu ada penelitian yang meneliti hubungan antara konsentrasi belajar dan lingkungan belajar terhadap hasil belajar siswa. Penelitian ini dilakukan kepada 51 responden siswa kelas XII RPL (Rekayasa Perangkat Lunak) SMKN 8 Malang pada mata pelajaran PBO (Pemrograman Berorientasi Objek). Penelitian ini mencari tahu hubungan antara variabel konsentrasi belajar dan hasil belajar, variabel lingkungan belajar dan hasil belajar serta variabel konsentrasi dan lingkungan belajar secara bersama-sama terhadap hasil belajar. Pengumpulan data dengan cara menyebarkan kuesioner secara daring dengan memberikan opsi dengan skala likert 1-4. Pengujian pada penelitian ini yakni dengan uji asumsi klasik, uji korelasi product moment untuk dapat membuktikan hipotesis penelitian. Hasil penelitian ini yang pertama yaitu tidak terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara konsentrasi belajar dengan hasil belajar berdasarkan pada nilai signifikansi sebesar 0,600 >0,05. Kedua, Tidak terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara lingkungan belajar dengan hasil belajar berdasarkan pada nilai signifikansi sebesar 0,962>0,05. Ketiga, Tidak terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara variabel konsentrasi belajar dan lingkungan belajar terhadap hasil belajar berdasarkan pada nilai signifikansi sebesar 0,764>0,05.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052115
Subjects: 000 Computer science, information and general works > 004 Computer science
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Pendidikan Teknologi Informasi
Depositing User: Unnamed user with username anik
Date Deposited: 22 Oct 2021 07:20
Last Modified: 30 Sep 2024 08:03
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/184934
[thumbnail of WAHYU HADI SUPRIATMANTO.pdf]
Preview
Text
WAHYU HADI SUPRIATMANTO.pdf

Download (10MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item