Implementasi Routing Statis Menggunakan Media Komunikasi Lora Dan Websocket Untuk Pengiriman Data Dari Sensor Ke Cloud Pada Iot

Lutfi, Mohamad (2021) Implementasi Routing Statis Menggunakan Media Komunikasi Lora Dan Websocket Untuk Pengiriman Data Dari Sensor Ke Cloud Pada Iot. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Secara umum lingkungan IoT terdiri dari internet dan Wireless Sensor Network (WSN). WSN adalah sekumpulan node sensor yang bisa mengumpulkan data dan bisa saling berkomunikasi. Untuk saling berkomunikasi, WSN membutuhkan protokol, contohnya adalah Long Range (LoRa). LoRa memiliki kelebihan daya jangkau yang luas dan juga penggunaan daya yang rendah. Namun, LoRa mempunyai kelemahan yaitu dalam implementasi komunikasinya masih sebatas satu hop dan LoRa juga tidak bisa langsung mengirimkan data ke cloud. Padahal, cloud dalam IoT penting karena penyimpanan dan komputasi IoT terbatas. Untuk menyelesaikan permasalahan satu hop, digunakan routing statis, sehingga bisa mengirim data secara multihop. Routing statis digunakan karena cocok untuk implementasi jaringan kecil. Untuk permasalahan tidak bisa mengirimkan data ke cloud, ditambahkan gateway yang bisa berkomunikasi dengan cloud menggunakan protokol Websocket. Websocket dipilih karena mempunyai round trip time yang lebih kecil dibanding MQTT dan lebih ringan dibanding HTTP. Pengujian kinerja dilakukan dengan tiga parameter, yaitu successful rate, round trip time dan delay. Hasil pengujian successful rate, data dari node sensor 1 dan 2 terkirim dan tersimpan 100% ke cloud, node sensor 3 tekirim 94%, sedangkan node sensor 4 terkirim 92%. Hasil pengujian round trip time, waktu yang dibutuhkan gateway untuk mengirimkan request sampai menerima data dari node sensor 1 dan 2 sebesar 0,2 detik, node sensor 3 sebesar 0,4 detik dan node sensor 4 sebesar 0,7 detik. Semakin banyak hop yang dilewati, semakin banyak resiko data hilang dan semakin lama waktu yang dihasilkan. Hasil pengujian delay, pada percobaan pertama node sensor 2 mendapat hasil paling lama dan pada pengujian kedua mendapat hasil paling cepat. Kondisi jaringan intenet yang membuat hasil delay dari masing masing node sensor berubah pada pengujian yang pertama dan kedua.

English Abstract

In general, the IoT environment consists of the internet and the Wireless Sensor Network (WSN). WSN is a collection of sensor nodes that can collect data and communicate with each other. To communicate with each other, WSN requires a protocol, for example Long Range (LoRa). LoRa has the advantages of a wide range and also low power consumption. However, LoRa has weaknesses. First, the application of LoRa limitless to single-hop. Secondly, LoRa also cannot directly send data to the cloud. To solve the single hop problem, statis routing is used, so that it can send data in multi-hop. Static routing is used because it is suitable for small network implementations. For the second problem, a gateway that can communicate with the cloud is added using the Websocket protocol. Websocket was chosen because it has a smaller round trip time than MQTT and lighter than HTTP. Performance testing is carried out with three parameters, successful rate, round trip time and delay. The results of the successful rate test, data from sensor nodes 1 and 2 are sent and stored 100% to the cloud, sensor node 3 is sent 94%, while sensor node 4 is sent 92%. The results of the round trip time, the time required for the gateway to send a request to receive data from sensor nodes 1 and 2 is 0.2 seconds, sensor node 3 is 0.4 seconds and sensor node 4 is 0.7 seconds. The more hops that are passed, the more risk of data loss and resulting the longer time. The results of the delay test, in the first experiment the sensor node 2 got the longest results and in the second test it got the fastest results. This is influenced by internet network conditions which make different results for each node in the first and second tests.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052115
Subjects: 000 Computer science, information and general works > 004 Computer science
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: Unnamed user with username rizky
Date Deposited: 22 Oct 2021 06:44
Last Modified: 24 Feb 2022 08:38
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/184633
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
MOHAMAD LUTFI.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2023.

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item