Pengembangan Sistem Berbasis Web Pada Bisnis Jasa Seni Lukis

Imanaka, Hugo Ghally (2021) Pengembangan Sistem Berbasis Web Pada Bisnis Jasa Seni Lukis. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Bisnis jasa seni lukis merupakan usaha yang menyediakan pembuatan karya seni rupa dalam bentuk lukisan. Zona Karikatur, Dokter Desain, dan Creative adalah beberapa contoh penyedia pembuatan jasa seni lukis digital di Indonesia. Dalam perkembangannya, pihak perusahaan mulai merasakan permasalahan dalam beberapa hal seperti dalam proses pemesanan, produksi, kesesuaian keinginan pelanggan dan pendataan keuangan. Oleh karena itu, web untuk manajemen bisnis jasa seni lukis dibuat untuk membantu dan mengatasi masalah seperti mengelola proses pemesanan, produksi dan pendataan keuangan supaya menjadi lebih efisien. Pengembangan sistem ini menggunakan metode waterfall dan menggunakan pendekatan object-oriented. Analisis kebutuhan pada penelitian ini menghasilkan 5 aktor, 52 kebutuhan fungsional dan 1 kebutuhan nonfungsional. Sistem ini telah diuji menggunakan pengujian unit, integrasi, validasi dan compatibility. Pengujian unit dan pengujian integrasi menggunakan teknik whitebox testing dan menghasilkan nilai yang valid. Implementasi kode program pada sistem ini menggunakan bahasa pemrograman Go. Pengujian validasi menggunakan teknik blackbox testing dan menghasilkan persentase validitas sebesar 100%. Pengujian compatibility dilakukan dengan menggunakan Crossbrowsertesting dan menunjukkan bahwa sistem dapat berjalan dengan baik diberbagai browser dan device, namun memiliki permasalahan fatal pada browser Internet Explorer 11. Melalui pengembangan tersebut, menghasilkan sistem yang dapat mengelola bisnis jasa seni lukis.

English Abstract

The painting service business is a business that provides the creation of fine art in the form of paintings. Zona Karikatur, Dokter Desain, and Creative are a few examples of digital painting services providers in Indonesia. In their development, these companies find problems in several things such as order processing, production, suitability of customer demand, and financial data collection. Therefore, web for painting service business management was created to help and overcome problems such as managing the order processing, production, and financial data collection to make it more efficient. The development of this system uses the waterfall model and uses an object-oriented approach. Requirement analysis of this research produces 5 actors, 52 functional requirements, and 1 nonfunctional requirement. This system has been tested using unit testing, integration, validation, and compatibility. Unit testing and integration testing use the whitebox testing techniques, and those have valid results. The implementation of program code on this system uses the Go programming language. Validation testing uses the blackbox testing technique and it has a validity percentage of 100%. Compatibility testing was carried out using the Crossbrowsertesting tool, it shows that the system can run well on various browsers and devices. Despite this, it has a fatal problem with Internet Explorer 11. Through this development, it produces a system that can manage the painting service business.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052115
Subjects: 000 Computer science, information and general works > 004 Computer science
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: Unnamed user with username rizky
Date Deposited: 22 Oct 2021 06:53
Last Modified: 25 Feb 2022 00:10
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/184438
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
HUGO GHALLY IMANAKA.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2023.

Download (8MB)

Actions (login required)

View Item View Item