Triasanti, Rida Mardina (2020) Analisis Marketing Mix 7P dan Pengukuran Customer Satisfaction dengan Metode IPA dan CSI pada Konsumen Yamois Industri Indoprima Kecamatan Kedungkandang Kota Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Yamois merupakan home Industri pengolahan produk perikanan budidaya maupun laut dan ikan beku yang menjual atau memasarkan berbagai produk perikanan dan bidang pengolahan hasil. Usaha ini berawal dari memproduksi siomay yang hanya dijual disekitar tempat produksi saja. Lambat laun Yamois Industri Indoprima mengembangakan usahanya dengan mengikuti pelatihan pencabutan duri ikan bandeng dan pemfilletan ikan. Diperlukan suatu bauran pemasaran agar dapat memenangkan persaingan dalam merebut pasar dan mempelajari apa yang dibutuhkan dan diinginkan oleh konsumen pada saat ini merupakan hal yang sangat penting oleh karena itu untuk menarik konsumen dan dapat bersaing dengan perusahaan lain, maka hal yang dilakukan Yamois adalah memenuhi kebutuhan dan keinginan konsumen sehingga diharapkan konsumen merasa puas terhadap produk dan pelayanan Yamois. Penelitian ini bertujuan untuk (1) bagaimana Yamois menganalisis Marketing Mix 7P yang terdiri dari (product, price, place, promotion, people, process, physical evidence) dalam meningkatkan pembelian (2) mengetahui tingkat kepuasan konsumen dengan menggunakan meode IPA dan CSI. Penelitian dilakukan pada 27 Januari-15 februari 2020 di Yamois Industri Indoprima Kedungkandang Kota Malang. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kualitatif dan data kuantitatif, sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder, metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah wawancara dan kuisioner, sedangkan penentuan jumlah sampel dengan menggunakan rumus linier time function dan diperoleh jumlah sampel 55 responden. Metode analisis data adalah kualitatif yaitu Marketing Mix 7P dan kuantitatif yaitu menganalisis tingkat kepuasan dan Indexs kepuasan konsumen menggunakan CSI dan IPA. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel Marketing Mix 7P yang paling berpengaruh terhadap peningkatan pembelian menurut penilaian dari responden adalah variabel promosi dengan pernyataan “Yamois melakukan promosi di media elektronik” dengan persentase 56,4% menjawab sangat setuju. Hal ini diartikan bahwa Yamois melakukan promosi di media elektronik dengan baik. Tingkat kepuasan konsumen menggunakan diagram kartesius importance performance analisis (IPA) paling banyak berada pada kuadran 2 (Pertahankan prestasi) dengan 4 nomor atribut yaitu 2 dengan keterangan “rasa”, atribut nomor 3 dengan keterangan “bersih dari benda asing”, atribut nomor 5 dengan keterangan “Jaminan Halal”, atribut nomor 6 dengan keterangan “Ketersediaan Tanggal Kadaluarsa” hal ini diartikan bahwa pada kuadran ini perusahaan perlu mempertahankan kinerja atas atribut-atribut tersebut serta menjaga kualitasnya agar konsumen lebih percaya dan terpuaskan, untuk atribut pada kuadran I (Prioritas utama) dengan nomor atribut 7 yaitu “Daya tahan produk untuk disimpan” hal ini diartikan bahwa perusahaan perlu meningkatkan kinerja terhadap atribut tersebut. . Tingkat kepuasan konsumen dapat dikatakan sangat puas, hal ini dibuktikan dengan hasil perhitungan Customer Satisfaction Indexs (CSI) yang didapatkan hasil sebesar 82,04% dimana nilai ini berada pada rentang nilai Customer Satisfaction Indexs (CSI) diantara 75% - 100% dengan kategori sangat puas.Sebaiknya Yamois memperhatikan aspek Marketing Mix yang kurang baik menurut penilaian konsumen agar meningkatkan kualitas dari perusahaan itu sendiri sehingga lebih mengerti keinginan konsumen dan dapat bersaing dengan perusahaan lain, sebaiknya Yamois juga memperhatikan atrzibut produk pada kuandran I (prioritas utama) yaitu “daya tahan produk untuk disimpan” agar lebih meningkatkan kinerja terhadap atribut tersebut dan kuadran III (Prioritas rendah) yaitu “harga”, “bentuk dan desain kemasan” “lokasi penjualan” agar tidak bergeser ke kuadran 1, kemudian untuk kuadran II (pertahankan prestasi) yaitu “bersih dari benda asing”, “harga”, “jaminan halal”, “ketersediaan tanggal kadaluarsa” diharapkan Yamois mempertahankan kinerjanya agar atribut pada kuadran ini tidak bergeser ke kuadran yang lain. Saran kepada peneliti selanjutnya diharapkan untuk melakukan penelitian di Yamois Industri Indoprima dengan menggunakan analisis Marketing Mix 9P tambahan yaitu packaging dan payment. Saran berikutnya diharapkan tidak hanya kepuasan pelanggan melainkan keputusan pembelian, loyalitas konsumen dan aspek pemasaran yang lainnya.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0520150301 |
Uncontrolled Keywords: | Marketing Mix 7P, Customer Satisfaction Indexs (CSI), Importance performance analisis (IPA) |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.8 Managemet of marketing |
Divisions: | Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Sosial Ekonomi Agrobisnis Perikanan |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 28 Feb 2021 04:26 |
Last Modified: | 12 Apr 2023 07:12 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/183564 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
RIDA MARDINA T (165080401111062) (1) - Rida Mardina Triasanti.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2023. Download (5MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |