Kajian Dinamika Stok Ikan Cakalang (Katsuwonus pelamis) yang Didaratkan di Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Prigi, Kabupaten Trenggalek, Provinsi Jawa Timur

Putri, Rahayu Lestari (2020) Kajian Dinamika Stok Ikan Cakalang (Katsuwonus pelamis) yang Didaratkan di Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Prigi, Kabupaten Trenggalek, Provinsi Jawa Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Ikan yang didaratkan di PPN Prigi sangat beragam, salah satunya yaitu ikan cakalang. Ikan cakalang adalah salah satu jenis ikan yang termasuk dalam kelompok ikan pelagis besar yang bernilai ekonomi tinggi. Eksploitasi ikan yang dilakukan secara terus menerus, dikhawatirkan akan menimbulkan suatu dampak terhadap kondisi populasinya. Oleh karena itu, dalam rangka pengelolaan perikanan yang berkelanjutan diperlukan informasi yang sistematis. Salah satu langkah yang perlu dilakukan adalah melakukan pengkajian stok untuk mengetahui potensi lestari, upaya optimum dan tingkat pemanfaatan ikan agar sumberdaya ikan ini tetap lestari dan tersedia di masa mendatang. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui pola pertumbuhan, laju pertumbuhan, laju eksploitasi dan analisis bioekonomi ikan cakalang yang didaratkan di PPN Prigi, Trenggalek. Penelitian dilakukan pada 26 Oktober-23 November 2019. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif yang bersifat survei. Sumber data yang diambil berasal dari data primer (observasi, wawancara dan dokumentasi) dan data sekunder (literatur). Metode pengambilan sampel dilakukan dengan teknik random sampling dengan jumlah sampel sebanyak >30 ekor per pengambilan sampel. Hasil penelitian berupa hubungan panjang berat adalah alometrik positif dengan persamaan W = 0,009 L3,172. Laju pertumbuhan yang dihitung dengan pendekatan von Bertalanffy memiliki persamaan Lt = 56,44 (1-e(-0,42(t + 0,33)). Laju mortalitas total (Z) sebesar 0,59 per tahun, mortalitas alami (M) sebesar 0,22 per tahun dan mortalitas penangkapan (F) sebesar 0,37 per tahun, sedangkan laju eksploitasi (E) sebesar 0,63 per tahun sehingga penangkapan ikan cakalang di PPN Prigi melebihi batas lestari. Upaya rekrutmen per tangkapan ikan cakalang sebesar 0,16 kg per tahun. Analisis bioekonomi pada kondisi MSY dan OA akan memperoleh produksi ikan yang lebih banyak dibanding MEY, namun secara ekonomi keuntungan yang diperoleh lebih sedikit dibanding pada kondisi MEY. Alternatif pengelolaannya adalah diterapkannya regulasi perikanan untuk mendukung strategi yang dibuat untuk mencapai pemanfaatan sumberdaya perikanan yang berkelanjutan seperti pembatasan jumlah tangkapan ikan cakalang dan pengaturan alat tangkap. Saran berdasarkan penelitian yang telah dilakukan adalah sebaiknya jumlah tangkapan ikan cakalang tidak melebihi tangkapan maksimal (YMSY) yaitu 811,84 ton/tahun dan jumlah trip penangkapan tidak melebihi jumlah trip maksimal (fMSY) yaitu 2.015 trip/tahun, sebaiknya dalam melakukan operasi penangkapan menggunakan alat tangkap yang sesuai dengan perizinannya. perlu dilakukan penelitian lebih lanjut dengan penambahan parameter seperti reproduksi, tingkat kematangan gonad, pola migrasi dan oseanografi serta menggunakan data trip per jenis ikan per alat tangkap agar informasi mengenai ikan yang diteliti lebih rinci, diharapkan penelitian ini dapat menjadi dasar pertimbangan dalam menentukan kebijakan untuk pengelolaan sumberdaya ikan cakalang yang didaratkan di PPN Prigi, Trenggalek serta pemerintah setempat dan pihak PPN Prigi sebaiknya melakukan penyuluhan kepada masyarakat lokal untuk menjaga ekosistem sumberdaya perikanan agar tetap terjaga dan lestari.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0520150285
Uncontrolled Keywords: -
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 639 Hunting, fishing & conservation > 639.2 Commercial fishing, whaling, sealing
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Manajemen Sumberdaya Perairan
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 28 Feb 2021 04:26
Last Modified: 01 Oct 2024 04:54
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/183518
[thumbnail of -Rahayu Lestari Putri.pdf] Text
-Rahayu Lestari Putri.pdf

Download (6MB)

Actions (login required)

View Item View Item