Peran Sektor Perikanan Terhadap Perekonomian Di Kabupaten Blitar Jawa Timur,

Rezarimanto, Depri Mochamad (2020) Peran Sektor Perikanan Terhadap Perekonomian Di Kabupaten Blitar Jawa Timur,. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Sektor perikanan di Kabupaten Blitar, Jawa Timur memberikanakontribusi yangabaik di dalam Produk Domestik Regional Bruto (PDRB), selain itu sektor perikanan juga menjadi lading usaha bagi sebagian masyarakat Kabupaten Blitar. Perikanan budidaya di Kabupaten Blitar menjadiasalahtsatu sub sektoryyang memberikanadampak yang besarabagi pertumbuhan ekonomi, namun sub sektor perikanan tangkap juga tidak kalah bersaing dengan dibangunnya pelabuhan pendaratan ikan guna menunjang perikanan tangkap. Penelitian dilaksanakan pada bulan Pebruari hingga Maret tahun 2020 di Kabupaten Blitar, JawayTimur. Tujuanrdari penelitianyini adalahtmenganalisis kemampuan sektortperikanan Kabupaten Blitar dalam pemenuhan sumberdaya perikanan Kabupaten Blitar. Menganalisis perkembangan peran sektor perikanan dalamtbentuk kontribusi nilaiaPDRB sektornperikanan terhadap perekonomiannKabupaten Blitar. Menganalisisapola danmstruktur ekonomi sektoral Kabupaten Blitar. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif, artinya mendeskripsikan keadaan sekarang berdasarkan data faktual guna mendapatkan informasi lebih mendalam. Tujuan pertamandalam penelitiannini adalah analisisikemampuan pemenuhan kebutuhan sumberdaya perikanan dalam suatu daerah dengan menggunakan alat analisisnLocation Quotient. Tujuan kedua adalah analisiststruktur ekonominsuatu daerah menggunakanyalat analisismTypologi Klassen, serta tujuan ketiga adalah kontribusi suatu sektor terhadap PDRB. Subtsektor perikananybudidaya KabupatentBlitar tergolong sektoruyang mampu memenuhi kebutuhan sumberdaya perikanan daerah (sektor basis) karena berdasarkan analisis menggunakan Location Quotientnsub sektor perikananubudidaya KabupatennBlitar memperoleh nilai sebesar 1,061. Sub sektortperikanan tangkap KabupatentBlitar tergolong sektortyang tidaktmampu memenuhitkebutuhan sumberdaya perikanantdaerah (sektor non basis) karena berdasarkan analisis menggunakan Location Quotient sub sector perikanan tangkap memperoleh nilai sebesar 0,716. Kontribusitsektor perikanan terhadaptPDRBtKabupatentBlitar dalamtlima tahuntterakhir sebesar 4,63%. Kontribusi sektor perikanan Kabupaten Blitar lebih besar 2,39% dibandingkan dengan kontribusi sektor perikanan Provinsi Jawa Timur. Sektor perikanan Kabupaten Blitar tergolong sektor prima, berdasarkan analisis Typologi Klassen kontribusi dan pertumbuhanisektor perikanan KabupateniBlitar lebihtbesar apabila dibandingkantdengan daerah acuan (ProvinsiiJawauTimur) sehingga sektor perikanan Kabupaten Blitar merupakan sektor prima.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0520080091
Uncontrolled Keywords: -
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 639 Hunting, fishing & conservation > 639.2 Commercial fishing, whaling, sealing
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Sosial Ekonomi Agrobisnis Perikanan
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 20 Feb 2021 07:09
Last Modified: 11 Oct 2024 03:08
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/182360
[thumbnail of Depri Mochamad Rezarimanto (2)..pdf] Text
Depri Mochamad Rezarimanto (2)..pdf

Download (1MB)

Actions (login required)

View Item View Item