Islamia, Vidia Azmi (2020) Pembentukan Identitas Budaya Sebuah Kota Melalui Sektor Kuliner: Kampung Semanggi, Surabaya. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Surabaya merupakan salah satu kota yang memiliki banyak ciri khas kebudayaan maupun kuliner tersendiri. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana pembentukan identitas budaya kota Surabaya pada sektor kuliner, yaitu makanan Pecel Semanggi. Dengan menggunakan konsep identitas budaya Stuart Hall peneliti mendapatkan adanya 5 elemen pembentukan identitas budaya yaitu dari pemikiran Marxis “Spesialisasi Pekerjaan”, Freud “Mimpi”, Ferdinand de Saussure “Struktur”, Michael Foucault “Pendisiplinan”, dan Feminisme mengenai “Perjuangan”. Kasus penelitian ini adalah Kampung Semanggi. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Data yang dikumpulkan peneliti melalui observasi, survei lapangan, wawancara mendalam, dan Focus Group Discussion (FGD). Teknik analisis data menggunakan analisis data kualitatif berupa menjelaskan secara garis besar temuan disetiap wawancara kemudian mengklarifikasi 5 elemen pembentuk identitas Stuart Hall, kemudian menarik kesimpulan. Hasil penelitian ini memperlihatkan bahwa adanya berbagai macam pengelolaan Kampung Semanggi dalam upaya membentuk dan mempertahankan identitas kota Surabaya, yaitu karena adanya warisan turun-temurun spesialisasi pekerjaan sebagai Penjual dan Petani Semanggi, terdapat hasrat yang kontradiktif namun saling berkaitan dalam hasrat konservatif dan ekspansi untuk melestarikan makanan Pecel semanggi, adanya makna lain yang membuat para pelaku nyaman melestarikan sebuah identitas budayanya, pendisiplinan antara subjek yang memproduksi pengetahuan sehingga terbentuknya Kampung Semanggi dan kemudian adanya pelbagai perjuangan yang dilakukan oleh subjek yang ada di Kampung Semanggi. Kemudian, pelestarian sektor kuliner sebagai identitas kota ini ternyata bergantung pada peran penting perempuan.
English Abstract
Surabaya is a city that has many unique cultural and culinary characteristics. This research was conducted to find out how the formation of Surabaya's cultural identity in the culinary sector, namely Pecel Semanggi. The researcher used 5 elements of cultural identity formation Stuart Hall, namely the thought of Marxist “Homo Faber”, Freud “Dream”, Ferdinand de Saussure “Structure”, Michael Foucault “Discipline”, and Feminism “Struggle”. This research case is Kampung Semanggi. The research method used is descriptive qualitative. The data collected by researcher through observation, field survey, deep interview, and focus group discussion. Data analysis technique used qualitative data analysis that explains outline of findings in each interview then clarifies of 5 elements forming the identity of Stuart Hall and draw a conclusion. The results of this study indicate that there are various kinds of management of Kampung Semanggi to form and maintain the identity of Surabaya City. They are the inheritance of specialized occupations as a seller and farmer Semanggi, there is a contradictory but interrelated desire for conservative and expansionary desire to preserve Pecel Semanggi food, there is another meaning that makes the perpetrators comfortable preserving a cultural identity, discipline between subjects that produce knowledge so that the formation of Kampung Semanggi, there are various struggles carried out by the subjects in Kampung Semanggi, and preservation of the culinary sector as the identity of this city turns out to depend on the important role of women.
Other obstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0520110083 |
Uncontrolled Keywords: | Identitas Budaya, Stuart Hall, Kampung Semanggi, Pecel Semanggi.,Cultural identity, Stuart Hall, Kampung Semanggi, Pecel Semanggi. |
Subjects: | 300 Social sciences > 306 Culture and institutions > 306.3 Economic institutions > 306.34 System of production and exchange > 306.349 Agricultural systems |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi |
Depositing User: | Nur Cholis |
Date Deposited: | 28 Jan 2021 06:38 |
Last Modified: | 02 Oct 2024 07:52 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/182236 |
![]() |
Text
Vidia Azmi Islamia.pdf Download (4MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |