Studi Literatur Kuat Tekan Beton Porous dengan Menggunakan SBR Latex Sebagai Bahan Tambahan

Raes, Sulaiman Al (2020) Studi Literatur Kuat Tekan Beton Porous dengan Menggunakan SBR Latex Sebagai Bahan Tambahan. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Beton porous adalah salah satu material yang menggunakan campuran beton dengan jumlah agregat halus yang minimal agar menghasilkan rongga-rongga. Rongga-rongga inilah yang dapat mengalirkan air dengan mudah sehingga dapat mengurangi permasalahan genangan khususnya di daerah perkotaan. Meski memberikan solusi untuk permasalahan genangan, namun beton porous memiliki kekurangan yaitu lemahnya ikatan antar agregat karena hanya direkatkan dengan pasta beton. Penambahan SBR Latex ke dalam campuran beton porous diharapkan dapat memperbaiki ikatan antar agregat sehingga meningkatkan performa kekuatannya. Pada studi literasi ini didapatkan data dari sejumlah jurnal penelitian yang menyelidiki tentang pengaruh SBR Latex terhadap kekuatan tekan beton porous. Selain itu, pengaruh SBR juga ditinjau terhadap kuat lentur, permeabilitas, void ratio, serta abrasi beton porous. Kadar SBR yang digunakan bervariasi, mulai dari 0% hingga 30% terhadap berat semen, dengan proporsi volume campuran semen dengan agregat yang beragam hingga memperoleh campuran yang menghasilkan performa kekuatan yang optimal. Hasil perbandingan dari berbagai penelitian didapatkan campuran yang optimal dengan proporsi volume campuran semen agregat 1:4,5 serta menggunakan FAS 0,35 dengan penambahan SBR Latex sebanyak 5% dari berat semen, menghasilkan nilai kuat tekan sebesar 28,2 MPa yang menunjukkan peningkatan yang signifikan terhadap benda uji kontrol. Lebih jauh, penambahan kadar SBR Latex yang terlalu banyak mengakibatkan menurunnya performa dari beton porous.

English Abstract

Porous concrete is a material using concrete mixture with a minimal amount of fine aggregate to produce pores. These pores can flow with water easily through the soil so that it can reduce surface runoff problems, especially in urban areas. Although it provides a solution to the surface runoff problem, porous concrete produces weak bonding between aggregates since it is only bonded by cement paste. The addition of SBR Latex to the porous concrete mixture is expected to improve the bond between aggregates to increase its strength performance. In this literature review, the data was obtained from a number of research that investigated the effect of SBR Latex on the compressive strength of porous concrete. In addition, the effect of SBR on the flexural strength, permeability, void ratio, and abrasion of porous concrete were also analyzed. Several procentage of SBR used in the mixture, ranging from 0% to 30% by weight of cement, with various cement-to-aggregate ratio were evaluated to obtain a mixture that produces optimal strength performance. The results of comparisons from various studies obtained an optimal mixture with a cement-to-aggregate of 1:4.5 and W/C 0.35 with 5% of SBR Latex by weight of cement, resulting in a compressive strength value of 28.2 MPa which shows a significant increase compared to the control specimen. Furthermore, more SBR Latex levels in mix proportion resulting decreased performance of porous concrete.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0520070015
Uncontrolled Keywords: Beton porous, SBR Latex, kuat tekan, void ratio, permeabilitas, kuat lentur., Porous concrete, SBR Latex, compressive strength, void ratio, permeability, flexural strength
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 691 Building materials > 691.3 Concrete and artificial stones
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Users 31 not found.
Date Deposited: 27 Jan 2021 23:10
Last Modified: 01 Oct 2024 07:18
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/182117
[thumbnail of 0520070015-Sulaiman Al Raes.pdf] Text
0520070015-Sulaiman Al Raes.pdf

Download (1MB)

Actions (login required)

View Item View Item