Pengaruh Aspek Rasio (Hw/Lw) Terhadap Daktilitas dan Kekakuan pada Dinding Geser Bertulangan Horizontal Berjarak Rapat di Bawah Pembebanan Siklik (Quasi-Statis)

Rahmayani, Nida (2017) Pengaruh Aspek Rasio (Hw/Lw) Terhadap Daktilitas dan Kekakuan pada Dinding Geser Bertulangan Horizontal Berjarak Rapat di Bawah Pembebanan Siklik (Quasi-Statis). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Dinding geser adalah dinding yang dirancang untuk menahan gaya lateral akibat gempa bumi serta gaya aksial dari struktur. Oleh karena letak Indonesia yang terdapat pada pertemuan tiga lempeng tektonik besar yaitu lempeng Indo-Australia, Eurasia, dan Pasifik, maka dari itu Indonesia terkenal dengan intensitas gempa tektonik dan vulkanik yang aktif. Salah satu parameter yang mempengaruhi kekuatan-deformasi pada dinding geser adalah aspek rasio (Hw/Lw). Oleh karena itu dilakukan penelitian mengenai pengaruh dari aspek rasio pada dinding geser terhadap daktilitas dan kekakuan. Pada penelitian ini dinding geser diuji dengan pembebanan siklik sampai mencapai drift tertentu yang telah ditentukan. Pengujian ini menggunakan displacement control yang dibagi ke dalam dua siklus kenaikan drift, yaitu kenaikan drift 0,25% saat drift 0% sampai dengan 1% kemudian kenaikan drift 0,5% saat drift 1% sampai kapasitas load cell tidak mencukupi beban lateral. Beban aksial yang digunakan pada penelitian ini sebesar 3000 kg. Beban lateral yang dapat ditahan oleh dinding geser SW – 50 – 1.5 adalah sebesar 8500 kg dengan daktilitas perpindahan sebesar 1.2213, kekakuan secan sebesar 384.497 kg/mm dan kekakuan tangen sebesar 737.2073 kg/mm. Pada dinding geser SD – 150 – 1.5 dapat menahan beban lateral sebesar 8330 kg dengan daktilitas perpindahan sebesar 1.0497, kekakuan secan sebesar 291.476 kg/mm dan kekakuan tangen sebesar 366.153 kg/mm. Sedangkan pada dinding geser SD – 150 – 2 beban lateral yang dapat ditahan adalah sebesar 7080 kg dengan nilai daktilitas perpindahan sebesar 2.9333 dan kekakuan secan sebesar 351.6809 kg/mm.

English Abstract

Shear wall is a wall designed to withstand lateral forces due to earthquake and axial forces of the structure. Because Indonesia is located in the meeting of the three large tectonic plates of Indo – Australian, Eurasian, and Pacific, therefore Indonesia is known for the high intensity of tectonic and volcanic earthquake. One of the parameters affecting the strength-deformation of the shear wall is the aspect ratio (Hw/Lw). Therefore, it was a research on the effect of aspect ratio on shear wall to ductility and stiffness. In this study, shear wall is tested with cyclic loading until it reaches a specific drift. This test uses displacement control which is divided into two cycles of drift increment i.e. increment drift of 0.25% when drift 0% to 1% and increment drift of 0.5% when drift 1% until load cell is not sufficient the lateral load. The axial load used in this study is 3000 kg. The lateral load which can be held by SW – 50 – 1.5 is 8500 kg with the ductility of 1.2213, the secant stiffness of 384.497 kg/mm and the tangential stiffness of 737.2073 kg/mm. SD – 150 – 1.5 can held the lateral load of 8330 kg with the ductility of 1.049, the secant stiffness of 291.476 kg/mm and the tangential stiffness of 366.153 kg/mm. While SD – 150 – 2 can held the lateral load of 7080 kg with the ductility of 2.9333 and the stiffness of 351.6809 kg/mm.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2017/542/051706234
Uncontrolled Keywords: Dinding Geser, drift, daktilitas, kekakuan
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 690 Construction of buildings > 690.1 Structural elements
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Perpustakaan
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 29 Aug 2017 02:26
Last Modified: 05 Dec 2020 23:11
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/1821
[thumbnail of Rahmayani, Nida.pdf]
Preview
Text
Rahmayani, Nida.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item