Pengaruh Variasi Pembalikan pada Sisa Destilasi Minyak Kayu Putih (Melaleuca leucadendron Linn.)

Nofia, Yulia Renzia (2020) Pengaruh Variasi Pembalikan pada Sisa Destilasi Minyak Kayu Putih (Melaleuca leucadendron Linn.). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Limbah penyulingan kayu putih memiliki potensi untuk dikembangkan menjadi bahan baku untuk pembuatan pupuk organik. Tanaman kayu putih (Melalauca leucadendron Linn.) adalah salah satu tanaman penghasil minyak atsiri yang penting bagi industri minyak atsiri di Indonesia. Minyak atsiri merupakan metabolit sekunder yang termasuk dalam kelompok besar minyak nabati yang berwujud cairan kental yang disintesis melalui jalur asam mevalonat. Proses dekomposisi yang berjalan lambat disebabkan karena limbah penyulingan kayu putih banyak mengadung lignoselulosa yang sulit di dekomposisi sehingga memerlukan waktu yang lama untuk menjadi pupuk organik. Proses dekomposisi limbah penyulingan kayu putih perlu melibatkan aktivator. Aktivator tersebut akan merombak limbah tersebut secara fisik maupun kimia, sehingga dapat dimanfaatkan oleh tanaman, mengingat hasil dari dekomposisi merupakan unsur-unsur yang dibutuhkan oleh tanaman, serta penambahan kompos akan memperbaiki struktur media yang akan lebih mempercepat pertumbuhan tanaman. Kompos adalah suatu proses yang dihasilkan dari pelapukan (dekomposisi) bahan-bahan organik (sampah organik) secara biologis karena adanya interaksi antara mikroorganisme (bakteri pembusuk) yang bekerja di dalamnya. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan 1 faktor dan 3 ulangan. Faktor yang digunakan pada penelitian ini yaitu variasi pembalikan pada proses pengomposan yang menggunakan variasi pembalikan 3 hari sekali dan pembalikan 4 hari sekali dengan menggunakan komposter beraerator. Parameter yang digunakan pada penelitian ini ada 5, yaitu suhu pH, Kadar air, C-Organik, Nitrogen dan C/N rasio.

English Abstract

Eucalyptus refining waste has the potential to be developed into raw materials for making organic fertilizer. Eucalyptus plant (Melalauca leucadendron Linn.) Is one of the essential oil producing plants that is important for the essential oil industry in Indonesia. Essential oils are secondary metabolites that are included in a large group of vegetable oils in the form of thick liquid which is synthesized through the mevalonic acid pathway. The slow decomposition process is caused by the fact that much eucalyptus refining waste contains lignocellulose which is difficult to decompose, so it takes a long time to become an organic fertilizer. The decomposition process of eucalyptus refining waste needs to involve activators. The activator will remodel the waste physically and chemically, so that it can be utilized by plants, bearing in mind the results of decomposition are the elements needed by plants, and the addition of compost will improve the structure of the media which will further accelerate plant growth. Compost is a process that results from weathering (decomposition) of organic materials (organic waste) biologically due to interactions between microorganisms (spoilage bacteria) that work in it. The research was done by using one factor and three replications. Factors used in this study is a variation reversal in the composting process that uses a variation reversal and reversal 3 days 4 days using aerated composter. The parameters used in this study there were five, namely temperature, pH, water content, C-Organic, Nitrogen and C / N ratio.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2020/29/052002901
Uncontrolled Keywords: Aerasi, Kompos, Limbah daun kayu putih, Minyak atsir, Aeration, Compost, waste eucalyptus leaves, essential o
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.5 Management of production > 658.56 Product control, packaging; waste control and utilization
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Keteknikan Pertanian
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 10 Aug 2020 06:38
Last Modified: 23 Sep 2024 08:29
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/181260
[thumbnail of Yulia Renzia Nofia.pdf] Text
Yulia Renzia Nofia.pdf

Download (5MB)

Actions (login required)

View Item View Item