Rancang Bangun CCTV Berbasis Wireless Sensor Network Dengan Sistem Deteksi Pergerakan Untuk Keamanan Rumah

Purnama, Wahyu Pria (2020) Rancang Bangun CCTV Berbasis Wireless Sensor Network Dengan Sistem Deteksi Pergerakan Untuk Keamanan Rumah. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Sistem keamanan rumah adalah hal penting dan wajib yang perlu diperhatikan oleh setiap pemilik rumah. Oleh karena itu salah satu solusi yang banyak digunakan adalah menggunakan CCTV untuk memantau keadaan lingkungan rumah akan tetapi CCTV yang beredar saat ini data yang disimpan adalah berupa video yang biasanya membutuhkan ruang penyimpanan yang cukup besar tentu hal tersebut kurang efisien dalam penggunaan ruang penyimpanan. Solusinya adalah dengan membangun CCTV dengan sistem yang menggunakan file gambar sebagai format datanya, selain lebih efisien penyimpanan format data gambar juga lebih meringankan kerja sistem sehingga lebih low power dari pada format video. Oleh karena itu pada penelitian ini dibuat sistem CCTV berbasis Wireless Sensor Network Dengan Sistem Deteksi Pergerakan Untuk Keamanan Rumah yang terdiri dari 3 node sensor dan sebuah sink node. Saat node sensor mendeteksi adanya pergerakan sistem akan mengirimkan notifikasi pada pemilik rumah dan melakukan pengambilan gambar secara otomatis kemudian mengirimkannya pada sink node. Pemilik rumah akan menerima alamat URL untuk dapat mengakses file gambar tersebut. Sistem ini berkomunikasi menggunakan jaringan WiFi dan terdiri dari beberapa komponen yaitu: 3 buah mikrokontroler ESP32 dan Kamera, 3 buah sensor PIR (Passive InfraRed) SR501 dan sebuah Raspberry Pi Model B. Berdasarkan hasil uji coba pada sistem ini didapatkan bahwa sistem dapat mendeteksi pergerakan secara efektif dalam rentang jarak 1 meter hingga 6 meter dari objek yang bergerak. Masing-masing node sensor mampu mengirimkan gambar menuju sink node. Sistem mampu mengirimkan notifikasi ke pemilik rumah dan sistem dapat memberikan alamat URL agar file gambar dapat diakses dari jarak jauh.

English Abstract

Home security system is an important and mandatory thing that must be considered by every homeowner. Therefore, one solution that is widely used is to use CCTV to monitor the state of the home environment, but the current CCTV data stored is in the form of video which usually requires a large enough storage space of course it is less efficient in the use of storage space. The solution is to build a CCTV with a system that uses image files as a data format, in addition to more efficient storage of image data formats, it also makes the system work less so that it is lower power than video formats. Therefore in this research, a CCTV system based on Wireless Sensor Network with Motion Detection System for Home Security consists of 3 sensor nodes and a sink node. When the sensor node detects a movement of the system will send a notification to the homeowner and take pictures automatically then send it to the sink node. Homeowners will receive a URL address to access the image file. This system communicates using a WiFi network and consists of several components, namely: 3 ESP32 microcontrollers and a camera, 3 SR501 PIR (Passive InfraRed) sensors and a Raspberry Pi Model B. Based on the results of trials on this system it was found that the system can detect movement by effective in the range of 1 meter to 6 meters from moving objects. Each sensor node is able to send images to the sink node. The system is able to send notifications to homeowners and the system can provide a URL address so that image files can be accessed remotely.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FILKOM/2020/16/052002978
Uncontrolled Keywords: CCTV, Keamanan Rumah, Wireless Sensor Network, Deteksi Pergerakan. CCTV, Home Security, Wireless Sensor Network, Moving Detection
Subjects: 000 Computer science, information and general works > 004 Computer science > 004.6 Interfacing and communications > 004.65 Communications network architecture
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 18 Aug 2020 03:17
Last Modified: 08 Oct 2024 07:06
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/180473
[thumbnail of Wahyu Pria Purnama.pdf] Text
Wahyu Pria Purnama.pdf

Download (5MB)

Actions (login required)

View Item View Item