Analisis Komponen Utama Robust Menggunakan Estimator Minimum Volume Ellipsoid

Putri, Ivo Nila Krisna (2019) Analisis Komponen Utama Robust Menggunakan Estimator Minimum Volume Ellipsoid. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Analisis Komponen Utama Klasik (AKU-Klasik) merupakan salah satu analisis yang digunakan untuk mereduksi dimensi data dari yang berukuran besar dan saling berkorelasi menjadi dimensi yang lebih kecil dan tidak saling berkorelasi. Aspek yang penting dalam AKU-Klasik, yaitu matriks ragam-peragam atau matriks korelasi yang rentan dan sensitif terhadap pencilan. Agar AKU-Klasik tetap optimal, diperlukan adanya suatu penaksir yang robust, yaitu Analisis Komponen Utama Robust (AKU-Robust) menggunakan estimatorMinimum Volume Ellipsoid (MVE) yang dapat diandalkan untuk mengatasi adanya pencilan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan estimator MVE pada data Hasil Pendataan Kabupaten Bangkalan Provinsi Jawa Timur Tahun 2000 dan data Industri Kerajinan Rumah Tangga 27 Provinsi di Indonesia pada Tahun 1996. Hasil penelitian ini menunjukkan nilai proporsi keragaman kumulatif pada data I dengan tiga komponen utama sebesar 93,43% yang terdiri dari komponen produksi, fasilitas daerah, serta kependudukan dan pertanian. Pada data II, dengan tiga komponen utama sebesar 80,91% yang terdiri dari komponen karakteristik umum perusahaan, perkembangan dan permodalan, serta sebaran usaha.

English Abstract

Principal component analysis is one of multivariate analysis that is used to reduce the dimention of data from the large one and correlated the data into smaller and uncorrelated dimention.There is an important aspect of principal component analysis which is related to the starting point of the work. The starting point of the work is the variance covariance that are vulnerable and sensitive to the outliers. The principal component analysis can not work properly if the data are containing outliers. In order to make the principal component analysis remains optimal, we need a robust estimator called robust principal component analysis using the Minimum Volume Ellipsoid (MVE) method that can overcome the existence of the outliers. The purposeof this research is to determine the application of the MVE estimator from the data of Hasil Pendataan Kabupaten Bangkalan Provinsi Jawa Timur Tahun 2000and the data onIndustri Kerajinan Rumah Tangga 27 Provinsi di Indonesia pada Tahun 1996. The results of this study indicate the value of cumulative diversity in data I with three main components that explained 93.43% consisting of production components, regional facilities, as well as population and agriculture. In data II, with three main components that explained to 80.91% which consists of components of general company characteristics, development and capital, and business distribution

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2019/429/052001563
Uncontrolled Keywords: AKU-Klasik, Minimum Volume Ellipsoid, Pencilan, Robust
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 511 General principles of mathematics > 511.4 Approximations and expansions
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Statistika
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 10 Aug 2020 07:31
Last Modified: 10 Aug 2020 07:31
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/180001
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item