Identifikasi Potensi Rembesan Lindi Pada Daerah Sekitar Tempat Pembuangan Akhir Sampah Talangagung, Kabupaten Malang Menggunakan Metode Resistivitas Konfigurasi Dipol-Dipol

Perwira, Chandra Gita (2019) Identifikasi Potensi Rembesan Lindi Pada Daerah Sekitar Tempat Pembuangan Akhir Sampah Talangagung, Kabupaten Malang Menggunakan Metode Resistivitas Konfigurasi Dipol-Dipol. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tempat Pembuangan Akhir Sampah (TPAS) Talangagung, kabupaten Malang merupakan salah satu TPAS yang menerapkan sistem sanitary landfill di mana sampah dilakukan penimbunan pada lokasi cekung, memadatkannya, dan kemudian menimbunnya dengan tanah. Sehingga potensi rembesnya cairan lindi hasil dekomposisi sampah berpotensi mencemari lingkungan sekitar TPAS Talangagung. Lingkungan sekitar TPAS Talangagung merupakan daerah perkebunan aktif dan pemukiman padat penduduk, sehingga diperlukannya penelitian mengenai potensi rembesan lindi yang dihasilkan dari TPAS Talangagung untuk mengetahui potensi tercemarnya lingkungan daerah sekitar TPAS Talangagung, kabupaten Malang. Penelitian dilaksanakan pada tanggal 28 April sampai dengan 4 Mei 2019 menggunakan metode geolistrik resistivitas konfigurasi dipol-dipol pada lima lintasan dengan panjang lintasan mulai dari 120 m hingga 210 m. Jarak antar elektroda yang digunakan yaitu sebesar 10 m dengan n ke-enam. Pengambilan sampel air di lokasi penelitian dilakukan untuk melakukan korelasi terhadap hasil pengukuran data metode resistivitas. Pengeolahan data metode resistivitas dilakukan dengan menggunakan software Res2Dinv dan RockWork16. Sampel air diuji tingkat padatan terlarut (Total Dissolved Suspend) yang kemudian dilakukan korelasi dengan penampang dan model resistivitas. Hasil penelitian menunjukan bahwa daerah sekitar penelitian yang telah tercemar oleh lindi terdapat pada Lintasan-1, Lintasan-2, Lintasan-3, dan Lintasan-4 dengan nilai resistivitas mulai dari 0,3 Ωm hingga 8,78 Ωm. Rembesan lindi menyebar ke arah sisi utara, timur laut, dan timur daerah penelitian yang merupakan daerah yang memiliki elevasi yang lebih rendah. Pada Lintasan-5 yang terletak pada daerah pemukiman tidak ditemukan adanya rembesan lindi yang berasal dari TPAS Talangagung. Hasil tersebut memiliki kecocokan dengan nilai TDS pada sampel air sumur yang diambil, di mana pada daerah yang tercemar oleh lindi memiliki nilai TDS yang jauh lebih tinggi dibandingkan dengan sampel air sumur yang diambil pada daerah yang tidak tercemar lindi.

English Abstract

The Talangagung Waste Disposal Site (TPAS), Malang district is one of the TPAS that applies a sanitary landfill system in which landfills are deposited at a concave location, compacting it, and then filling it with soil. So that the potential leachate leachate resulting from the decomposition of waste has the potential to pollute the environment around Talangagung TPAS. The environment around Talangagung TPAS is an active plantation area and densely populated settlement, so research is needed on the potential seepage leach generated from Talangagung TPAS to determine the potential environmental pollution of the area around Talangagung TPAS, Malang regency. The study was conducted from April 28 to May 4, 2019 using the dipole-dipole configuration resistivity geoelectric method with lengths ranging from 120 m to 210 m. The distance between the electrodes used is 10 m with the sixth n. Water sampling at the study site was conducted to correlate the results of the resistivity method measurement data. Resistivity method data processing is done using Res2Dinv and RockWork16 software. Water samples are tested for the level of dissolved solids (Total Dissolved Suspend) which is then correlated with the cross section and resistivity model. The results showed that the area around the study that was polluted by leachate was found in Line-1, Line-2, Line-3, and Line-4 with resistivity values ranging from 0.3 μm to 8.78 μm. Leachate seepage spread towards the north, northeast, and east of the study area which is an area that has a lower elevation. At Track-5 located in a residential area no leachate seepage originated from TPAS Talangagung. These results are compatible with the TDS values in well water samples taken, where in areas polluted by leachate have a TDS value that is much higher than well water samples taken in areas that are not leachate contaminated.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2019/387/052001542
Uncontrolled Keywords: Resistivitas, Lindi, Pencemaran, Konfigurasi Dipol-dipol, Resistivity, Leachate, Pollution, Dipole-Dipole Configuration
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 522 Techniques, procedures, apparatus, equipment, materials > 522.6 Special methods of observation
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 10 Aug 2020 07:37
Last Modified: 10 Aug 2020 07:37
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/179944
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item