Silalahi, Yapto Haryadi (2019) Pengaruh Pemberian Pupuk Urea Dan Pupuk Kompos Organik Pada Pertumbuhan Dan Hasil Jagung Manis (Zea Mays Saccharata L.). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Jagung manis (Zea mays saccharata L.) adalah salah satu tanaman yang menjadi sumber makanan yang banyak dibutuhkan dan diminati masyarakat Indonesia. Produksi tanaman jagung manis di Indonesia masih tergolong rendah yaitu dengan rata rata 6-8 ton ha-1 . Produksi jagung manis pada tahun 2012 masih lebih tinggi apabila dibandingkan dengan produksi jagung manis pada tahun 2013. Produksi jagung manis pada tahun 2012 adalah 19.377.030 ton, sedangkan produksi jagung manis pada tahun 2013 adalah 18.506.287 ton (Badan Pusat Statistik, 2014). Menurut Dinariani (2014), salah satu cara yang dapat dilakukan untuk memperbaiki sistem budidaya untuk meningkatkan produksi adalah yaitu dengan melakukan perbaikan pemupukan. Pemupukan yang baik dapat dilakukan dengan mengkombinasikan pupuk anorganik dan pupuk organik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menentukan pengaruh pemberian pupuk urea dan pupuk kompos pada pertumbuhan dan hasil tanaman jagung manis (Zea mays saccharata L.). Hipotesis dari penelitian ini adalah terdapat interaksi dari pemberian pupuk urea dan pupuk kompos terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman jagung manis (Zea mays saccharata L.). Penelitian dilaksanakan pada bulan Mei 2019 hingga Agustus 2019 di Lahan Percobaan Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya, Kelurahan Jatimulyo Kota Malang. Alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah cangkul, gembor, meteran, penggaris, tali raffia, gelas ukur, papan alphaboard, LAM, timbangan analitik, timbangan manual, oven, alat tulis dan kamera. Bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah benih jagung manis varietas talenta, pupuk kompos organik yang dibuat oleh UPT Kompos FP UB, pupuk urea, pupuk SP36, pupuk KCl, pestisida, furadan dan air. Penelitian ini menggunakan rancangan acak kelompok (RAK), yang terdiri atas dua faktor. Faktor pertama yaitu pupuk urea dan faktor kedua yaitu pupuk kompos organik dari UPT Kompos FP UB . Dari kedua faktor tersebut didapatkan 9 kombinasi perlakuan dan diulang sebanyak 3 kali, sehingga menghasilkan 27 petak kombinasi perlakuan. Parameter yang diamati pada penelitian ini adalah tinggi tanaman, jumlah daun, luas daun, panjang tongkol, bobot kering tanaman, bobot segar tongkol dengan kelobot per tanaman, bobot segar tongkol tanpa kelobot pertanaman, diameter tongkol, dan hasil panen. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan uji keragaman (uji F) dengan taraf nyata 5%. Apabila hasil pengujian diperoleh pengaruh yang nyata maka dilanjutkan dengan uji perbandingan antar perlakuan dengan menggunakan uji Beda Nyata Terkecil (BNT) pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa interaksi pemberian pupuk urea dan pupuk kompos terjadi pada beberapa kombinasi perlakuan, yaitu kombinasi pupukii urea 300 kg ha-1 dan pupuk kompos 20 ton ha-1 menghasilkan berat kering tanaman yang tertinggi. Kombinasi tersebut menghasilkan diameter tongkol tertinggi tetapi tidak berbeda dengan pemberian urea 300 kg ha-1 dan tanpa penambahan pupuk kompos. Kombinasi pupuk urea 300 kg ha-1 dan pupuk kompos 10 ton ha-1 menghasilkan luas daun tanaman yang tertinggi. Pemberian pupuk urea 200 kg ha-1 memberikan hasil yang tidak berbeda dengan pupuk urea 300 kg ha-1 pada tinggi tanaman dan berat kering tanaman. Pemberian pupuk urea 300 kg ha-1 menghasilkan jumlah daun, luas daun, berat tongkol dengan klobot, berat tongkol tanpa klobot, dan hasil panen per hektar yang tertinggi. Pemberian pupuk kompos 10 ton ha-1 memberikan hasil yang tidak berbeda dengan pupuk kompos 20 ton ha-1 pada tinggi tanaman. Pemberian pupuk kompos 20 ton ha-1 menghasilkan berat kering tanaman jagung manis yang tertinggi. Tanaman jagung manis tanpa penambahan pupuk kompos memberikan hasil yang tidak berbeda dengan pupuk kompos 20 ton ha-1 pada jumlah baris biji.
English Abstract
Sweet corn (Zea mays saccharata L.) is one of the plants that is a source of food that is needed and demanded by the people of Indonesia. Production of sweet corn plants in Indonesia is still relatively low, with an average of 6-8 tons ha-1. Sweet corn production in 2012 was still higher compared to sweet corn production in 2013. Sweet corn production in 2012 was 19,377,030 tons, while sweet corn production in 2013 was 18,506,287 tons (Statistics Indonesia, 2014). According to Dinariani (2014), one way that can be done to improve the cultivation system to increase production is to improve fertilization. Good fertilization can be done by combining inorganic fertilizers and organic fertilizers. The purpose of this study was to determine and determine the effect of urea and compost fertilizer on the growth and yield of sweet corn (Zea mays saccharata L.). The hypothesis of this research is that there is an interaction of urea fertilizer and compost fertilizer on the growth and yield of sweet corn (Zea mays saccharata L.). The research conducted in May 2019 to August 2019 in the Experimental Field of the Faculty of Agriculture, Universitas Brawijaya, Jatimulyo Urban District, Malang. The tools used in this study are hoes, fat, meters, rulers, raffia ropes, measuring cups, alphaboard boards, LAM, analytical scales, manual scales, ovens, stationery and cameras. The materials used in this study were sweet corn varieties of talents, organic compost made by UPT Compost FP UB, urea fertilizer, SP36 fertilizer, KCl fertilizer, pesticides, furadan and water. This study will use a randomized block design (RCBD), which consists of two factors. The first factor is urea fertilizer and the second factor is organic compost from UPT Compost FP UB. From these two factors, 9 treatment combinations were obtained and repeated 3 times, resulting in 27 treatment combination plots. The parameters observed in this study were plant height, number of leaves, leaf area, length of cob, dry weight of plants, fresh weight of cob with knob per plant, fresh weight of cob without crop cornhusk, diameter of cob, and yield. The data obtained were analyzed using a diversity test (F test) with a significance level of 5%. If the test results obtained a real effect, then proceed with the comparison test between treatments using the Least Significant Difference test (LSD) at the 5% level. The results showed that the interaction of urea fertilizer and compost fertilizer occurred in several treatment combinations, namely a combination of urea fertilizer of 300 kg ha-1 and compost of 20 tons ha-1 produced the highest crop dry weight. The combination produced the highest ear diameter but was not different from the administration of urea 300 kg ha-1 and without the addition of compost. The combination of urea 300 kg ha-1 and 10 tons ha-1 compost produced the highest leafiv area. Giving 200 kg ha-1 urea fertilizer gives results that are not different from 300 kg ha-1 urea fertilizer on plant height and plant dry weight. The application of urea fertilizer of 300 kg ha-1 produced the highest number of leaves, leaf area, weight of cob with klobot, weight of cob without klobot, and yields per hectare. Giving 10 tons ha-1 compost gives results that are not different from 20 tons ha-1 compost at plant height. Giving compost fertilizer 20 tons ha-1 produces the highest dry weight of sweet corn plants. Sweet corn plants without the addition of compost provide results that are not different from compost fertilizer 20 tons ha-1 in the number of rows of seeds.
Other obstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FP/2019/951/052000943 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 633 Field and plantation crops > 633.1 Cereals > 633.15 Corn |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Budidaya Pertanian |
Depositing User: | Nur Cholis |
Date Deposited: | 10 Aug 2020 08:13 |
Last Modified: | 25 Oct 2021 07:17 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/179526 |
Preview |
Text
YAPTO HARYADI SILALAHI (2).pdf Download (4MB) | Preview |
Actions (login required)
![]() |
View Item |