Urgensi Pengaturan Pencegahan Tindak Pidana Terorisme di Indonesia

Shohibno, Shohibno (2017) Urgensi Pengaturan Pencegahan Tindak Pidana Terorisme di Indonesia. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tindak pidana terorisme merupakan kejahatan yang mengancam kedaulatan bangsa dan kesejahteraan seluruh elemen masyarakat. Untuk memberantas kejahatan terorisme tentu tidak dapat hanya dengan mengedepankan aspek hukum yang bersifat reaktif berupa penindakan, melainkan juga harus mengedepankan upaya preventif atau pencegahan. Upaya pencegahan mutlak dibutuhkan sebagai bentuk deteksi dini dalam memberantas kejahatan terorisme. Sebab, Tindak pidana terorisme merupakan kejahatan yang kompleks dari tahapan persiapan, perencanaan, sampai pada tahap pelaksanaan. Upaya pencegahan juga sebagai langkah untuk memutus pergerakan teroris yang terus berevolusi mengalami perkembangan yang cukup signifikan, dari pola aksi terorisme tradisional hingga sampai pada pola aksi terorisme modern. Selain itu, maraknya aksi terorisme bukanlah semata-mata berpangkal pada aksi kekerasan ataupun aksi kejahatan belaka. Melainkan, aksi-aksi terorisme yang terjadi lebih kepada sebuah keyakinan teologis, dimana kejahatan terorisme dipercaya sebagai bentuk perjuangan dari ideologi yang diyakini (jihad). Sementara undang-undang nomor 15 tahun 2003 tidak dapat menjangkau perbuatan sebelum tindak pidana terorisme dilakukan, karena ketiadaan mengenai pengaturan pencegahan tindak pidana terorisme. Maka dari hal tersebut tindak pidana terorisme harus segera dicegah secara dini.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FH/2019/438/052001088
Uncontrolled Keywords: Tindak pidana terorisme, upaya pencegahan.
Subjects: 300 Social sciences > 345 Criminal law > 345.02 Criminal offenses > 345.023 1 Specific crimes and classes of crime (Political offenses) > 345.023 17 Specific crimes and classes of crime (Terrorism)
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Agus Wicaksono
Date Deposited: 20 Jul 2020 23:54
Last Modified: 05 Oct 2020 02:44
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/179421
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item