Biosorpsi Ion Logam Berat Cu(II) Menggunakan Jamur Trichoderma viride yang Terimobilisasi dalam Ca-Alginat

Pratiwi, Cokorda Istri Cahyani Citra (2019) Biosorpsi Ion Logam Berat Cu(II) Menggunakan Jamur Trichoderma viride yang Terimobilisasi dalam Ca-Alginat. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kenaikan pertumbuhan industri menyebabkan bertambahnya jumlah limbah. Adanya limbah di perairan dapat mengurangi kualitas perairan dan menimbulkan pencemaran, salah satu limbah yang patut dicermati yaitu logam berat. Tembaga merupakan salah satu logam berat yang bersifat toksik bagi lingkungan, apabila terdapat dalam jumlah yang berlebihan, yang banyak terdapat pada industri elektrik dan elektronik, peralatan mesin, dan transportasi. Biosorpsi merupakan metode yang dapat digunakan untuk mengurangi konsentrasi logam berat dengan menggunakan mikroorganisme. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari pengaruh pH, waktu kontak, kecepatan pengadukan, dan massa adsorben terhadap proses biosorpsi Cu(II) menggunakan jamur Trichoderma viride yang terimobilisasi. Proses biosorpsi yang dilakukan pada penelitian ini menggunakan jamur Trichoderma viride yang terimobilisasi pada alginat. Biosorpsi Cu(II) dilakukan pada rentang pH 4 - 8, waktu kontak yang digunakan adalah 1 - 8 jam, kecepatan pengadukan sebesar 50 – 150 rpm, dan massa adsorben sebesar 0,25 - 2 g. Metode pengukuran konsentrasi Cu(II) setelah biosorpsi menggunakan metode spektrofotometri sinar tampak dengan pereaksi natrium dietilditiokarbamat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa biosorpsi optimum terjadi pada pH 5, waktu kontak selama 4 jam, kecepatan pengadukan 100 rpm, dan massa adsorben sebesar 1,25 g. Biosorpsi ion Cu(II) menggunakan jamur Trichoderma viride yang terimobilisasi menghasilkan kapasitas adsorpsi sebesar 0,29 mg/g.

English Abstract

The increase of industrial growth causes the increase of waste. Existence of waste in water can reduce water quality and cause pollution. One of the waste that should be observed is heavy metals. Copper is one of the heavy metals that is toxic to the environment. Excessive amount of Cu are widely derived from electrical and electronics, machine tools, and transportation industries. Biosorption is a method for reducing the concentration of heavy metals using microorganisms. This study aims to study the effect of pH, contact time, stirring speed, and mass of adsorbent on the biosorption of Cu(II) used immobilized Trichoderma viride. The biosorption process in this study used immobilized Trichoderma viride in Ca-alginate. Biosorption of Cu(II) were performed on pH range 4-8, for 1-8 hours with stirring speeds 50-150 rpm, and mass of adsorbent 0.25-2 g. The concentration of Cu(II) after biosorption were determined using visible light spectrophotometry method with sodium diethyldithiocarbamate as complexing reagent. The results showed that maximum Cu(II) biosorption was obtained at pH 5, for 4 hours with stirring speed of 100 rpm, and 1.25 g adsorbent mass. The biosorption rate reached adsorption capacity of 0.29 mg/g for Cu(II) ion.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2019/286/051910957
Uncontrolled Keywords: Biosorpsi, Ca-alginat, Cu(II), imobilisasi, Trichoderma viride-biosorption, Ca-alginate, Cu(II), immobilized, Trichoderma viride
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 546 Inorganic chemistry > 546.3 Metals, metallic compounds, alloys
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Depositing User: Agus Wicaksono
Date Deposited: 10 Aug 2020 08:08
Last Modified: 02 Oct 2023 06:25
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/179328
[thumbnail of Cokorda Istri Cahyani Citra Pratiwi.pdf] Text
Cokorda Istri Cahyani Citra Pratiwi.pdf

Download (37MB)

Actions (login required)

View Item View Item