Adaptasi Perubahan Ruang Berhuni Unit Rumah Tinggal Pada Cluster Windsor Perumahan Royal Residence Surabaya

Tahalele, Intan Cezarayu (2019) Adaptasi Perubahan Ruang Berhuni Unit Rumah Tinggal Pada Cluster Windsor Perumahan Royal Residence Surabaya. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kota Surabaya merupakan Ibukota Provinsi Jawa Timur dengan jumlah penduduk 3.095.026 jiwa berdasarkan data BPS Surabaya pada Agustus 2019. Bertambahnya jumlah penduduk tidak hanya karena adanya peningkatan jumlah pasangan yang menikah, atau angka kelahiran, namun juga karena banyaknya jumlah pekerja yang masuk dan berdomisili ke Kota Surabaya. Pertambahan ini berbanding lurus dengan kebutuhan akan hunian sebagai rumah tinggal atau rumah singgah seperti rumah kontrakan, rumah kos, maupun rumah pribadi. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut saat ini telah banyak pembangunan perumahan dengan berbagai fasilitas yang ditawarkan oleh pengembang properti. Perumahan merupakan kumpulan hunian atau tempat tinggal yang umumnya memiliki ukuran yang sama, bentuk yang tipikal,fasilitas yang sama,warna yang sama hingga interior yang sama antara satu rumah dengan rumah lainnya dalam satu blok atau cluster. Salah satu isu terpenting dalam perkembangan industri penyedia jasa perumahan adalah tingkat kepuasan penghuni atau konsumen. Penghuni atau konsumen memiliki kebutuhan yang berbeda pada tiap hunian sehigga dibutuhkan penelitian untuk mengetahui tingkat kepuasan penghuni serta apa saja yang menjadi perubahan rumah tinggal sehingga sesuai dengan kebutuhan dan keinginan penghuni. Objek yang diteliti pada penelitian ini adalah unit rumah tinggal pada Cluster Windsor Perumahan Royal Residence Surabaya yaitu sebanyak 67 rumah tingal dengan metode Deskriptif Kualitatif. Hasil Penelitian ini berupa saran bagi pengembang untuk mengetahui tingkat kepuasan konsumen atau penghuni dan rekomendasi-modifikasi elemen rumah tinggal yang dapat dijadikan pertimbangan dalam perkembangan perumahan di masa yang akan datang.

English Abstract

The city of Surabaya is the capital of East Java province with a population of 3,095,026 people based on BPS Surabaya data in August 2019. The increasing population is not only due to an increase in the number of married couples, or birth numbers, but also because of the number of workers who entered and domiciled to the city of Surabaya’s. This addition is directly proportional to the need for housing as a residence like a rented house, a boarding house, and a private house. To meet these needs nowadays has been a lot of residential development with various facilities offered by property developers. Housing is a collection of dwellings, that have the same size, typical, facilities, color with the same interior between one house and another in a block or cluster. One of the most important issues in the development of the housing service provider industry is the level of occupant or consumer satisfaction. Occupants or consumers have different needs in each residence so research is needed to find out the leveel of satisfaction of residents and what changes the residence in accordance with the needs and desires of residents. The preferred object in study is a residential unit in the Cluster Windsor Royal Residence Surabaya, as many 67 houses with a descriptive qualitative method. The results of this study contain suggestions for developers to find out the level of consumer or occupant satisfaction and modification of residential elements that can be used in future housing developments.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2019/1046/052000749
Uncontrolled Keywords: kepuasan penghuni, ruang, rumah tinggal, : Occupant satisfaction, space, residence
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 578 Natural history of organism and related subjects > 578.4 Adaptation
Divisions: Fakultas Teknik > Arsitektur
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 11 Jul 2020 06:27
Last Modified: 25 Oct 2021 07:08
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/178892
[thumbnail of INTAN CEZARAYU TAHALELE (2).pdf]
Preview
Text
INTAN CEZARAYU TAHALELE (2).pdf

Download (6MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item