Maulina, Nanda Wilza (2019) Pengaruh Religiusitas, Kepercayaan kepada Pemerintah, Nasionalisme dan Moral Pajak terhadap Kepatuhan Pajak (Studi Kasus pada Wajib Pajak Orang Pribadi di KPP Pratama Malang Selatan). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Religiusitas, Kepercayaan kepada Pemerintah, Nasionalisme, Moral Pajak terhadap Kepatuhan Pajak (Studi Kasus pada Wajib Pajak Orang Pribadi di KPP Pratama Malang Selatan). Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian penjelasan (explanatory research) dengan metode penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah Wajib Pajak Orang Pribadi di KPP Pratama Malang Selatan. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 100 responden dengan pendekatan simple random sampling. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis Statistical Package for the Social Sciences (SPSS). Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah SPSS 23. Berdasarkan hasil analisis SPSS diketahui bahwa religiusitas, kepercayaan kepada pemerintah, dan moral pajak tidak berpengaruh terhadap kepatuhan pajak Wajib Pajak Orang Pribadi di KPP Pratama Malang Selatan. Akan tetapi, nasionalisme berpengaruh secara signifikan terhadap kepatuhan pajak Wajib Pajak Orang Pribadi di KPP Pratama Malang Selatan.
English Abstract
This study aims to determinate The Effect of Religiosity, Trust in Government, Nationalism and Tax Morale on Tax Compliance (Case Study on Individual Taxpayers at KPP Pratama Malang Selatan). This type of research used in this research is explanatory research with quantitative research methods. The population in this study is the individual taxpayer at KPP Pratama Malang Selatan. The sample of this study amounted to 100 respondents with simple random sampling approach. Data analysis in this research uses descriptive statistical analysis and Statistical Package for the Social Sciences (SPSS) analysis. The analytical tool used in this study is SPSS 23. Based in the results of the SPSS analysis it is known that religiosity, trust in government and tax morale does not effect on tax compliance on Individual Taxpayers at KPP Pratama Malang Selatan. However, nationalism has significant effect on tax compliance on Individual Taxpayers at KPP Pratama Malang Selatan.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FIA/2019/900/052001751 |
Uncontrolled Keywords: | Religiusitas, Kepercayaan kepada Pemerintah, Nasionalisme, Moral Pajak, Kepatuhan Pajak Religiosity, Trust in Government, Nationalism, Tax Morale, Tax Compliance |
Subjects: | 300 Social sciences > 336 Public finance > 336.2 Taxes |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi > Perpajakan |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 16 Nov 2020 14:17 |
Last Modified: | 21 Oct 2021 00:34 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/178753 |
Preview |
Text
Nanda Wilza Maulina.pdf Download (6MB) | Preview |
Actions (login required)
![]() |
View Item |