Pradinasari, Ni Luh Gede Intan (2019) Penerapan Analisis Jalur Pengaruh Kepribadian Terhadap Komitmen Dan Keterlibatan Pelaku Tradisi Ngrebeg Mekotek Di Desa Munggu, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Bali. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Analisis jalur merupakan analisis hasil perkembangan dari analisis regresi yang dapat mengetahui hubungan kausalitas lebih dari satu variabel eksogen terhadap lebih dari satu variabel endogen. Tradisi Ngrebeg Mekotek merupakan tradisi yang berasal dari Desa Munggu, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Bali yang dilaksanakan secara rutin setiap enam bulan sekali pada hari raya Kuningan. Eksistensi tradisi ini diduga dipengaruhi oleh kepribadian, komitmen dan keterlibatan pelaku tradisi. Sehingga tujuan penelitian ini adalah mengetahui bagaimana pengaruh variabel kepribadian terhadap komitmen dan keterlibatan pelaku tradisi Ngrebeg Mekotek dengan menggunakan metode analisis jalur. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner pada 50 responden dengan teknik judgement sampling. Berdasarkan hasil analisis menunjukkan bahwa variabel kepribadian dapat mempengaruhi keterlibatan pelaku dalam menjalankan tradisi Ngrebeg Mekotek secara langsung maupun secara tidak langsung melalui komitmen. Pengaruh langsung kepribadian terhadap keterlibatan memiliki nilai koefisien jalur terbesar dibandingkan pengaruh tidak langsung dan pengaruh langsung lainnya sehingga variabel kepribadian merupakan faktor pertama yang harus terpenuhi untuk meningkatkan keterlibatan pelaku tradisi Ngrebeg Mekotek.
English Abstract
Path analysis is an analysis of the development results of regression analysis that can find out the causality relationship of more than one exogenous variable to more than one endogenous variable. The Ngrebeg Mekotek tradition is a tradition originating from the village of Munggu, Mengwi sub-district, Badung, Bali which is held regularly every six months on the Kuningan. The existence of this tradition is thought to be influenced by personality, commitment and engagement of traditional actors. So the purpose of this study was to find out how the influence of personality variables on the commitment and engagement of traditional Ngrebeg Mekotek actors using path analysis methods. Data collection is done by distributing questionnaires to 50 respondents with judgement sampling technique. Based on the results of the analysis show that personality variables can influence the engagement of actors in carrying out the tradition of the Ngrebeg Mekotek directly or indirectly through commitment. The direct effect of personality on engagement has the greatest path coefficient value compared to indirect influences and other direct influences so that personality variables are the first factor that must be fulfilled to increase the engagement of the Ngrebeg Mekotek tradition actors.
Other obstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/MIPA/2019/188/051910912 |
Uncontrolled Keywords: | Analisis Jalur, Tradisi Ngrebeg Mekotek, Kepribadian, Komitmen, Keterlibatan. Path Analysis, Ngrebeg Mekotek Tradition, Personality, Commitment, Engagement |
Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 518 Numerical analysis |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Statistika |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 10 Aug 2020 07:30 |
Last Modified: | 10 Aug 2020 07:30 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/178724 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |