Instagram Dan Kampanye Kreatif Pada Pemilihan Gubernur Jawa Barat 2018 (Analisis Retorika Visual Pada Akun Instagram @Ridwankamil)

Rizaldi, Muhamad Zaki (2019) Instagram Dan Kampanye Kreatif Pada Pemilihan Gubernur Jawa Barat 2018 (Analisis Retorika Visual Pada Akun Instagram @Ridwankamil). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kemajuan teknologi telah membantu para aktor politik dalam memberikan kemudahan menyampaikan pesan politik kepada konstituennya. Salah satunya adalah Ridwan Kamil yang mengunggah foto-foto melalui Instagram sebagai bentuk kampanye kreatifnya. Penilitian ini bertujuan untuk mengetahui pesan melalui retorika visual dalam Instagram @ridwankamil serta mencari tahu bentuk dan polanya pada 30 hari terakhir masa kampanye Pilkada Jawa Barat 2018. Penelitian ini memiliki rumusan masalah yaitu bagaimana retorika visual dari pesan politik Ridwan Kamil melalui sosial media Instagram sepanjang Pilkada Jawa Barat 2018. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana retorika visual dari pesan politik Ridwan Kamil melalui Instagram sepanjang Pilkada Jawa Barat 2018 serta mengetahui pola & bentuk kampanye kreatif Ridwan Kamil melalui Instagram sepanjang Pilkada Jawa Barat 2018.. Fokus dalam penelitian ini adalah pesan serta bentuk kampanye kreatif yang dilakukan Ridwan Kamil sepanjang Pilkada Jawa Barat 2018. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori retorika visual Sonja K. Foss dan menggunakan analisis segitiga retorik Hesford & Brueggemann. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan paradigma konstruktivis. Berdasarkan hasil analisis retorika visual pada unggahan Ridwan Kamil sepanjang 30 terakhir masa kampanye di Instagram, ia ingin menyampaikan bahwasannya tidak selamanya politik itu kaku dan ketinggalan zaman. Terlihat dari penggunaan simbolisasi, permainan kata, dan humor yang terkesan dinamis. Selain itu bentuk kampanye kreatifnya berupa foto, video, applikasi dan games, serta desain visual. Semua kampanye kreatif yang dilakukannya bertujuan untuk mendapatkan suara anak muda ataupun pemilih pemula.

English Abstract

The development of technology has been helping politicians to make ease of addressing political messages to their constituents. In this case, Ridwan Kamil is an example who has been uploading photos through his Instagram account as his means of creative campaign. This research aims to discover his message through visual rhetoric in @ridwankamil Instagram account and also to seek for its pattern in the last 30 days during the campaign period of the 2018 election in West Java. The research questions hover around how visual rhetoric is reflected from Ridwan Kamil‟s political message through Instagram and to discover the pattern of Ridwan Kamil‟s creative campaign during the West Java‟s Governor Election in 2018. The main focus of this research is the message and the creative campaign during the governor election in 2018. The theoretical framework used in this research are the visual rhetoric theory by Sonja K. Foss and the data were analyzed by Hesford & Brueggemann‟s rhetorical triangle. Thus, the research methods used were qualitative method along with the constructivist paradigm. From the research, it was found that the visual rhetoric from Ridwan Kamil‟s uploads during his campaign period in Instagram was that he was trying to address that politics are not always rigid and out of date. This was found through his usage of symbolism, pun, and dynamical humor. Other than that, his creative campaign was delivered through photos, videos, applications, games, and visual design. His creative campaign was meant to get the vote from the youngsters.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FISIP/2019/1115/052000650
Uncontrolled Keywords: Kampanye Kreatif, Retorika Visual, Komunikasi Politik, Instagram, Ridwan Kamil-Creative Campaign, Visual Rhetoric, Politics Communication, Instagram, Ridwan Kamil
Subjects: 300 Social sciences > 324 The political process > 324.9 History and geographic treatment of elections
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Depositing User: Agus Wicaksono
Date Deposited: 02 Oct 2020 08:18
Last Modified: 02 Oct 2020 08:18
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/178658
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item