Evaluasi Program Kebijakan Kesehatan Pada Masyarakat Miskin Di Kota Malang (Studi Kasus Di Dinas Kesehatan Kota Malang) Tahun 2014-2018

Thalib, Rubayak Hasan (2019) Evaluasi Program Kebijakan Kesehatan Pada Masyarakat Miskin Di Kota Malang (Studi Kasus Di Dinas Kesehatan Kota Malang) Tahun 2014-2018. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini mengevaluasi tentang kebijakan kesehatan pada masyarakat miskin di Kota Malang sesuai dengan Perda Kota Malang No 12 Tahun 2010 tentang pelayanan kesehatan bertujuan untuk mewujudkan masyarakat yang sehat, sejahtera dan produktif. Memberikan jaminan kesehatan khususnya masyarakat miskin. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif. Tujuan dari penelitian ini untuk mengevaluasi kebijakan kesehatan pada masyarakat miskin di kota malang dengan menggunakan teori dari William N Dunn. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa penerapan kebijakan ini tidak sepenuhnya berhasil karena ada beberapa hambatan yang membuat kebijakan ini tidak berjalan sesuai yang diharapkan. Dilihat melalui enam indikator dari teori, pertama. Efektivitas kebijakan ini dapat dikatakan efektif karena dalam pelaksanaannya yang mendaftarkan atau mengurus SPM sudah mengalami peningkatan, tetapi jika dilihat dari masyarakat miskin di kota malang belum dapat dikatakan berhasil, karena masyarakat miskin di kota malang belum seluruhnya mendaftarkan SPM. Kedua, Efisiensi kebijakan ini dalam pelaksanaanya dapat dikatakan tidak efisien. Ketiga, Kecukupan indikator kecukupan dalam hal ini yaitu pemberian pelayanan kesehatan secara gratis di kota malang. jika melihat usaha yang diberikan dinas kesehatan dalam hal pemberian SPM ini untuk memperoleh pelayanan secara gratis, serta usaha lainnya dari dinas kesehatan kota malang dalam hal ini yaitu sosialisasi atau promosi kebijakan yang diadakan setiap tahun empat kali di tiap kecamatan di kota malang belum dikatakan berhasil, karena masih ada masyarakat yang belum mengetahui terkait SPM ini tetapi repson dari masyarakat mengatakan cukup. Keempat, Perataan, indikator perataan berkaitan dengan apakah kebijakan ini sudah merata dilakukan ke sasaran kebijakan, unutk melihat ini dinas kesehatan bekerja sama dengan pihak dinas sosial serta rt,rw,kelurahan, karena pihak tersebut yang juga membantu dinas kesehatan dalam hal pemberian SPM. Kelima, Responsifitas, respon dari masyarakat hampir seluruhnya merespon dengan baik dari adanya kebijakan ini. Keenam, Ketepatan, berkaitan dengan apakah kebijakan ini berguna bagi masyarakat. tentunya dari dinas kesehatan mengupayakan hal tersebut, karena kebijakan ini dalam pelaksanaannya sudah terlaksana sesuai dengan perda kota malang

English Abstract

This study evaluates the health policies of the poor in Malang in accordance with Malang City Regulation No. 12 of 2010 concerning health services aimed at creating a healthy, prosperous and productive society. Provide health insurance, especially for the poor. The method used in this research is descriptive qualitative research method. The purpose of this study was to evaluate health policy in poor communities in Malang by using the theory of William N Dunn. The results of this study indicate that the application of this policy was not entirely successful because there were several obstacles that made this policy not run as expected. Viewed through the six indicators of the theory, first. The effectiveness of this policy can be said to be effective because in its implementation those registering or taking care of SPM have experienced an increase, but when viewed from the poor in Malang it cannot be said to be successful, because the poor in Malang have not all registered SPM. Second, the efficiency of this policy in its implementation can be said to be efficient because it can be seen from the efforts made by the health department to provide SPM which later this SPM will be given to the public to obtain free health services. Third, Adequacy indicators for adequacy in this case are the provision of free health services in Malang. if you look at the efforts given by the health department in terms of providing SPM to get free services, as well as other efforts from the Malang city health department in this case the socialization or promotion of the policy which is held every year four times in each district in Malang city has not been said to be successful, because there are still people who do not know about this SPM. Fourth, leveling, leveling indicators related to whether this policy has been evenly carried out to the policy targets, fatherly see that the health department is working together with the social services and household, neighborhood, village, because these parties are also helping the health department in terms of SPM granting. Fifth, Responsiveness, the response from the community almost all responded well from the existence of this policy. Sixth, accuracy is related to whether this policy is useful for the community. of course from the health department to strive for this, because this policy in its implementation has been implemented in accordance with local regulations in Malang.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FISIP/2019/1161/052000696
Uncontrolled Keywords: Evaluasi, Kebijakan, Masyarakat Miskin-Evaluation, Policy, Poor People
Subjects: 300 Social sciences > 320 Political science (Politics and government) > 320.6 Policy making
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Pemerintahan
Depositing User: Agus Wicaksono
Date Deposited: 18 Aug 2020 03:11
Last Modified: 28 Sep 2020 02:50
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/178644
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item