Perbandingan Pendugaan Kurva Fungsi Path Nonparametrik Smoothing Spline Berbasis Pls Dan Pwls Pada Berbagai Tingkat Heteroskedastisitas

Isna, Safan Maulana (2019) Perbandingan Pendugaan Kurva Fungsi Path Nonparametrik Smoothing Spline Berbasis Pls Dan Pwls Pada Berbagai Tingkat Heteroskedastisitas. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Asumsi linieritas merupakan asumsi yang harus terpenuhi pada analisis path parametrik. Jika asumsi linieritas tidak terpenuhi sama sekali, maka analisis harus menggunakan pendekatan nonparametrik. Penelitian ini menggunakan analisis path nonparametrik smoothing spline dengan data bangkitan sebagai input di mana kondisi tingkatan heteroskedastisitas akan diterapkan berdasarkan MAPD (Mean Absolute Percentage Deviation). Kondisi tersebut adalah pada MAPD 0,01 – 0,20; MAPD 0,21 – 0,40; 0,41 – 0,60; 0,61 – 0,80; dan 0,81 – 1,00. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbandingan pendugaan kurva fungsi path nonparametrik smoothing spline pada setiap kategori tingkat heteroskedastisitas dengan pendekatan dengan mempertimbangkan heteroskedastisitas (DM) dan tanpa mempertimbangkan heteroskedastisitas (TM). Hasil dari penelitian ini adalah didapatkan nilai efisiensi relatif fungsi penduga DM (PWLS) dengan TM (PLS) yang selalu lebih dari 1 untuk tiap tingkatan heteroskedastisitas dan pada tiap ukuran pengamatan sehingga didapatkan penduga DM (pendekatan PWLS) yang lebih baik dibandingkan dengan TM (PLS).

English Abstract

Parametric path analysis requires linearity assumption to be fulfilled. If the linearity assumption is not fulfilled at all, thus nonparametric approaches must be used. This study used smoothing spline nonparametric path with generated data as input which applied several levels conditions of heteroskedasticity based on MAPD (Mean Absolute Percentage Deviation). Those conditions are MAPD of 0.01 – 0.20, 0.21 – 0.40, 0.41 – 0.60, 0.61 – 0.80, and 0.81 – 1.00. The aim of this study is to compare smoothing spline nonparametric path function’s curves with considering-heteroskedasticity (DM) and without considering-heteroskedasticity (TM). As result, this study got the values of relative efficiency of DM and TM function of more than 1 for each heteroskedasticity levels and number of observations. Therefore, PWLS (DM) approaches produces better result of estimating the functions than the PLS (TM) approaches.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2019/169/051910893
Uncontrolled Keywords: Path Nonparametrik, Smoothing Spline, Heteroskedastisitas, PLS dan PWLS, DM dan TM. Nonparametric path, Smoothing Spline, Heteroskedasticity, PLS and PWLS, DM and TM.
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 511 General principles of mathematics > 511.4 Approximations and expansions
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Statistika
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 10 Aug 2020 07:25
Last Modified: 10 Aug 2020 07:25
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/178617
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item