Irawanto, Dicky Achmad (2019) Studi Sifat Viskoelastis Lapisan Copper Phthalocyanine (Cupc) Di Atas Permukaan Qcm/Polistiren: Tinjauan Nilai Impedansi Dan Modulus Geser. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Quartz Crystal Microbalance (QCM) merupakan sensor jenis Thickness Shear Mode yang dapat digunakan sebagai sensor gas. QCM dapat ditingkatkan sensitifitasnya dengan menambahkan lapisan matriks tertentu pada permukaan elektrodanya. Semakin banyak massa yang dideposisikan akan menyebabkan pembebanan, peningkatan ketebalan dan perubahan sifat viskoelastis dari lapisan di atas QCM. Pada penelitian ini, Copper Phthalocyanine (CuPc) dideposisikan di atas QCM dan kaca menggunakan metode vakum evaporasi dengan beberapa waktu deposisi. Pembebanan yang disebabkan oleh lapisan CuPc dianalisa menggunakan Impedance Analyzer dan ketebalan dianalisa menggunakan X-Ray Reflectivity (XRR). Hasil karakterisasi menunjukkan semakin lama waktu deposisi nilai pembebanan (impedansi) oleh lapisan CuPc relatif meningkat. Untuk waktu deposisi 5 menit, impedansi yang diberikan sebesar 73.25 . Sementara dari hasil karakterisasi ketebalan didapatkan ketebalan lapisan sebesar 0.472 m. Semakin tebal lapisan yang terbentuk akan membuat daerah aktif dari QCM semakin banyak dan dapat berinteraksi dengan gas yang berada di lingkungan. Nilai impedansi dan ketebalan lapisan dianalisis nilai modulus gesernya dengan menggunakan perumusan secara numerik. Hasilnya didapatkan nilai modulus geser lapisan CuPc sebesar 1.44 x 108 Pa. Berdasarkan hasil ini, QCM masih dapat digunakan sebagai sensor.
English Abstract
Quartz Crystal Microbalance (QCM) is a Thickness Shear Mode sensor that can be used as a gas sensor. QCM sensitivity can be increased by adding a certain matrix layer on the electrode surface. Higher mass deposited could cause loading, increasing layer thickness and changes in the viscoelastic properties of a layer on QCM surface. In this research, a Copper Phthalocyanine (CuPc) was deposited on the QCM and a glass by using vaccum evaporation method with several deposition time. A loading caused by CuPc layer was analyzed using Impedance Analyzer and thickness of CuPc layer was analyzed using X-Ray Reflectivity. The results showed that the longer deposition time could increase the loading (impedance) caused by CuPc layer. For a 5 minute deposition time, the impedance was estimated around 73.25 . The thickness of CuPc was estimated around 0.472 m. The thicker the layer formed will make more active area on QCM and is potential to be able to interact with gas in the environment. The impedance and thickness value was analyzed to find the shear modulus value by using numerical method. Result showed that the absolut shear modulus of CuPc layer |G| is 1.44 x 108 Pa. Based on this result, QCM can still be used as a sensor.
Other obstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/MIPA/2019/132/051910835 |
Uncontrolled Keywords: | QCM, CuPc, sensor gas, impedansi, modulus geser, sifat viskoelastis, adsorpsi, ketebalan, QCM, CuPc, gas sensor, impedance, shear modulus, viscoelastic properties, adsorption, thickness. |
Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 513 Arithmetic > 513.6 Modular arithmetic |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 10 Aug 2020 06:37 |
Last Modified: | 10 Aug 2020 06:37 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/178483 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |