Peran perempuan jepang dalam bidang ekonomi sebelum dan sesudah kebijakan womenomics dipandang dari perspektif feminisme marxis dan sosialis

Anthoneta Sapija, Amelda (2019) Peran perempuan jepang dalam bidang ekonomi sebelum dan sesudah kebijakan womenomics dipandang dari perspektif feminisme marxis dan sosialis. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Womenomics merupakan salah satu perencanaan reformasi perekonomian yang dicetuskan oleh Perdana Menteri Shinzo Abe pada tahun 2012. Tujuan dari kebijakan womenomics merupakan cara Perdana Menteri Shinzo Abe untuk meningkatkan perekonomian di Jepang dengan meningkatkan peran perempuan Jepang di bidang ekonomi. Implementasi womenomics dilakukan dengan menggunakan Fourth Basic Plan for Gender Equality yang diharapkan menjadi salah satu bentuk dukungan pada kesetaraan gender bagi laki-laki dan perempuan di Jepang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perubahan yang terjadi pada peran perempuan Jepang dalam bidang ekonomi sebelum dan selama kebijakan womenomics berlangsung yang dilakukan dengan perspektif Feminisme Marxis dan Sosialis. Penelitian ini dilakukan dengan menganalisis perubahan yang terjadi pada perempuan Jepang dalam bidang ekonomi dengan melihat laporan pemerintah, jurnal, artikel berita, laporan organisasi internasional dan data-data yang berhubungan dengan perempuan Jepang yang dilihat berdasarkan periode sebelum dan selama kebijakan womenomics berlangsung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kebijakan womenomics memperlihatkan perubahan positif bagi perempuan Jepang dalam bidang ekonomi. Perubahan positif tersebut dapat dilihat pada perubahan kebiasaan laki-laki Jepang yang awalnya menghabiskan sebagian besar waktunya hanya untuk bekerja kini mulai membantu perempuan Jepang untuk merawat anak, perusahaan yang mulai memberikan dukungan bagi perempuan Jepang yang ingin berkarir sambil berkeluarga serta perempuan Jepang yang mulai diberi kesempatan untuk berada di posisi kepemimpinan. Meskipun belum berhasil menutup kesenjangan pada gender gap tetapi terdapat perubahan yang terlihat. Perubahan yang terjadi tidak terlalu besar yang berarti masih terhitung rendah tetapi selama tujuh tahun kebijakan womenomics berlangsung dapat dilihat adanya perubahan yang terjadi sedikit demi sedikit dengan berbagai penambahan program dan peraturan yang dibuat oleh pemerintah. Dari perspektif Feminisme Marxis dan Sosialis, Womenomics merupakan awal dari perubahan yang bersifat positif bagi perempuan Jepang di bidang ekonomi

Other obstract

安倍晋三は2012年にウィメノミクスを経済改革の要素の一つとして発表 した。ウィメノミクスの目的は経済が好転する為に、日本の女性の役割を増やす ということだ。ウィメノミクスの実施としては男女共同参画基本計画を通じて男 性と女性の平等を支援する。この研究の目的としてはマルクス主義フェミニズム とソーシャリストフェミニズムの観点から見られ、どうやってウィメノミクスが 日本の女性の役割に対して変化を与えるか研究した。 この研究は日本政府の公式サイト、国際機関のレポート、ジャーナル、日本 のニュースを基にして、ウィメノミクスを実施する前や後に、日本の女性の役割 に対しての変化を分析する。 調査の結果としては 日本で男女格差がまだ埋めないが、経済に対しては積極 的な影響を与えたということだ。 その積極的な変化としては1)日本人の男性が 子供の世話を手伝う、2)会社が働きながら家庭を作りたい日本人の女性に対し て 援助をあげ、首脳の位置までチャンスをあげるということだ。男性と女性の 間に格差はまだまだあるけど、少し変化が見える。あまり大きくない変化だが、 ウィメノミクスが実施してから七年間を経ち、変化が見える。それは政府からの プログラムやルールも増やすためである。 政府の附則とプログラムは漸次に日本 の女性の役割が重要な影響を見える。マルクス主義フェミニズムとソーシャリス トフェミニズム理論から見たウィメノミクスは、日本の女性の役割が積極的な変 化のはじめである

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIB/2019/487/052000259
Uncontrolled Keywords: Womenomics, Feminisme Marxis dan Sosialis, Gender Equality
Subjects: 300 Social sciences > 331 Labor economics > 331.4 Women workers
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Pendidikan Bahasa Jepang
Depositing User: Agus Wicaksono
Date Deposited: 14 Nov 2020 15:35
Last Modified: 14 Nov 2020 15:35
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/177993
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item