Pengaruh Lingkungan Kerja dan Work Life Balance terhadap Motivasi (Studi pada Karyawan PDAM Kota Malang)

Ramadhani, Serina Febtadea (2019) Pengaruh Lingkungan Kerja dan Work Life Balance terhadap Motivasi (Studi pada Karyawan PDAM Kota Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Latar belakang dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh lingkungan kerja fisik, lingkungan kerja non fisik, dan work life balance terhadap motivasi. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah explanatory reseacrch dengan pendekatan kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 79 responden karyawan PDAM Kota Malang. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah kuisioner dokumentasi. Analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial yang terdiri dari analisis regresi linier berganda. Berdasarkan dari hasil penelitian, diketahui bahwa lingkungan kerja dan work life balance secara simultan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap motivasi. Dapat dibuktikan dengan dengan nilai Sig. F 0,000 < α 0,05. Sedangkan pada uji parsial pengaruh yang signifikan lingkungan kerja terhadap Motivasi dengan nilai Sig. t 0,000< 0,05. Work-Life Balance mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Motivasi dengan nilai Sig. t 0,005< 0,05. Nilai Koefisien Determinasi atau Adjusted R2 sebesar 0,568 yang dapat diartikan bahwa sebesar 56,8% lingkungan kerja dan work life balance mempengaruhi motivasi sedangkan sisanya sebesar 43,2% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

English Abstract

This study aims to analyze and explain the significant the Influence of Work Environment and work life balance on motivation. The reserch type used is explanatory reserch with quantitative approach. Samples taken number of 79 respondents who are employees of PDAM Malang City. Data collection techniques used were questionnaires and documentation. Data analysis technique involves descriptive analysis, inferential statistic and multiple linear regression analysis. Based of the results of the study, it is known that Work Environment and work life balance simultaneously have a significant effect on motivation. Can be proved by Sig value. F 0,000 < α 0,05. While on the partial test of Work Environment has a significant effect on motivation with Sig value. t 0,000< 0,05. Work life balance has a significant effect on motivation with Sig value. . t 0,005< 0,05. Coefficient Determination or Adjusted R2 value of 0,568 which can be interpreted that equal to 56,8% Work Environment and Work life balance affect motivation while the remaining 43,2% in PDAM Malang City affected by other variable which is not investigated in thi, meanwhile the rest of it affected by other variable which is not investigated in this reserch.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2019/711/051911192
Uncontrolled Keywords: Lingkungan Kerja Fisik, Lingkungan Kerja Non Fisik, work life balance dan motivasi-Physical Work Environment, Non Physical Work Environment, Work Life Balance, Motivation.
Subjects: 300 Social sciences > 352 General considerations of public administration > 352.6 Personnel management (Human resource management)
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 11 Nov 2020 04:48
Last Modified: 21 Oct 2021 02:57
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/177238
[thumbnail of Serina Febtadea Ramadhani.pdf]
Preview
Text
Serina Febtadea Ramadhani.pdf

Download (7MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item