Sifat Viskoelastis Lapisan Zinc Phthalocyanine (ZnPc) diatas QCM/PS berdasarkan Nilai Impedansi dan Modulus Geser

Velquesincky, Ckysa Glenn (2019) Sifat Viskoelastis Lapisan Zinc Phthalocyanine (ZnPc) diatas QCM/PS berdasarkan Nilai Impedansi dan Modulus Geser. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

QCM dalam aplikasinya sebagai sensor gas dapat ditambah sensitivitasnya dengan penambahan lapisan ZnPc dipermukaannya. Penelitian ini menggunakan metode evaporasi termal untuk deposisi lapisan ZnPc diatas QCM/PS menggunakan sepuluh variasi waktu dengan cakupan range 0,5 hingga 5 menit dengan interval 0,5 menit. Hasil penelitian didapatkan data impedansi dengan terkecil pada waktu deposisi 0,5 menit 0,21 Ω hingga 9,687 Ω yaitu pada waktu deposisi 5 menit. Nilai impedansi naik seiring lamanya waktu deposisi. Nilai impedansi relatif kecil menunjukkan sifat lapisan yang cenderung rigid, sedangkan nilai impedansi relatif besar menunjukkan sifat peralihan dari rigid menuju elastis. Diperlukan analisa modulus geser untuk menjelaskan lebih lanjut mengenai sifat viskoelastis. Dengan analisa ketebalan XRR didapatkan nilai ketebalan pada range 197.7 - 256,2 nm. Pada impedansi range 0,21 - 9,687 Ω dengan ketebalan lapisan 197,7 - 256,2 nanometer, lapisan ZnPc memiliki nilai modulus geser pada range 8,58 . 106 – 2,01 . 107 Pa memiliki loss factor yang rendah sehingga masih bisa digunakan sebagai sensor.

English Abstract

The sensivity of QCM in the application for gas sensor can be increased by adding Zinc Phthalocyanine coating in the QCM surface. Thermal evaporation is used for ZnPc deposition on QCM/PS surface. The impedance value of ten variations of deposition time in range 0,5 to 5 minutes has been investigated with Impedance Analyzer. The result showed that the impedance value range in 0,21 Ω - 9,687 Ω. The small value of impedance corresponds to the low damping, when the large value of impedance corresponds to high damping. To understand the viscoelastic property, shear modulus of the ZnPc layer was calculated. The thickness of the samples are determined by XRR with the result 197,7 - 256,2 nm. The shear modulus increased along thickness of ZnPc film. The shear modulus was calculated and showed result of 8,58 . 106 – 2,01 . 107 Pa with small loss factor, means still can be used as gas sensors

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2019/108/051910811
Uncontrolled Keywords: QCM, ZnPc, Modulus Geser
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 537 Electricity and electronics > 537.6 Electrodynamics (Electric currents) and thermoelectricity
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 26 Aug 2020 04:42
Last Modified: 28 Oct 2021 03:11
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/176930
[thumbnail of Ckysa Glenn Velquesincky.pdf]
Preview
Text
Ckysa Glenn Velquesincky.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item