Privasi Warga Binaan di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Klas IIA Malang

Permatantra, Samba Bayu (2019) Privasi Warga Binaan di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Klas IIA Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan memahami privasi pada narapidana di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan (LPP) Klas IIA Malang yang mengalami kelebihan kapasitas. LPP Klas IIA Malang dihuni sebanyak lebih kurang 600 narapidana yang seharusnya hanya dihuni sekitar 164 narapidana. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Menggunakan metode pengumpulan data wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Informan yang dipilih menggunakan purposive sampling. Jumlah informan yang digunakan dalam penelitian ini adalah dua orang yang berstatus narapidana dan tinggal di LPP Klas IIA Malang dan dua orang narapidana sebagai significant others.Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis interaktif yang dikemukakan oleh Miles dan Huberman. Uji keabsahan yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan cara triangulasi sumber data yang digunakan untuk membandingkan data yang diperoleh. Penelitian ini memaparkan privasi dari kontrol diri seorang narapidana untuk mengendalikan informasi diri dalam lingkungan tempat tinggal lapas seperti privasi personal (masalah pribadi, identitas diri, ruang personal, dan batasan diri) dan privasi situasional (lingkungan dan sosial). Bentuk dinamika privasi warga binaan di LPP Klas IIA Malang berupa pemenuhan kebutuhan privasi narapidana selama tinggal di Lapas. Kebutuhan yang tampak seperti kontrol diri narapidana, serta batasan ruang fisik untuk mengurangi gangguan yang ada di Lapas. Batasan ruang fisik yang menjadi pemenuhan privasi narapidana berupa kamar sel dan kamar mandi dalam blok hunian.

English Abstract

This stud aims to know and understanf privacy of residents in Women’s Panitentiary Class IIA Malang that has overcapacity. Women’s Panitentiary Class IIA Malang inhabited be approximately 600 residents that should have only inhabited by about 164 residents. This study uses a qualitative approach. Using methods of data collection with interviews, observation and documentation studies. The informants selected using purposive sampling. The number of informants used in this study were two people with certain criteria. The two informants who were inmates lived in Women’s Penitentiary Class IIA Malang and two informant as significant others. The data analysis technique used in this study is interactive analysis technique presented by Miles and Huberman. The validity test used in this study uses validity and reliability by triangulating data source which used to compare the data collected. The result of this study describes privacy which is the control of the residents information in the environment of Women’s Penitentiary, like personal privacy (personal problems, personal identity, personal space, and self boundary), and situasional privacy (environment and social). The form of privacy dynamics of the residents to form of fulfilling the privacy needs who lived in Women’s Penitentiary. The needs such as inmate’s self control, as well as physical space limits to reduce disturbances there. Limitation of physical space that becomes the fulfillment of residents’ privacy in the form of rooms and bathrooms in residential blocks.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FISIP/2019/732/051908151
Uncontrolled Keywords: Kelebihan kapasitas, Lembaga Pemasyarakatan, Narapidana, Privasi. Convicts, Overcapacity, Privacy, Women’s Penitentiary.
Subjects: 100 Philosophy, parapsychology and occultism, psychology > 153 Conscious mental processes and intelligence > 153.8 Will (Volition)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Psikologi
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 19 Oct 2020 16:29
Last Modified: 19 Oct 2020 16:29
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/175033
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item