Ilmam, Isyraqi (2019) Pengenalan Kiprah dan Pemikiran Effendi Gazali sebagai Tokoh Komunikasi Indonesia Melalui Eksibisi Sejarah Ilmu Komunikasi (EXSENSI 2019) (Study Communication History berbasis Performance Research). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Studi ini berangkat dari kajian communication history. Communication history sebagai sebuah bidang studi belum dimanfaatkan secara maksimal sebagai potensi untuk memberikan pencerahan kepada aspek mendasar mengenai perkembangan menusia hingga era digital (Simonson, dkk, 2013). Di Indonesia kajian ilmu komunikasi cenderung masih memiliki keseragaman komunikasi, kegiatan mengajar hanya dilakukan oleh bidang - bidang praktis dalam komunikasi. Sehingga hal ini menyebabkan hilangnya identitas dari kajian ilmu komunikasi itu sendiri (Rahardjo, 2009). Studi ini mencoba untuk mengenalkan kembali tokoh komunikasi di Indonesia menggunakan perspektif teori communication history, sociology of knowledge, dan metode performance research. Performance research menjadi titik sejarah baru perkembangan ilmu komunikasi, karena pendekatan performance ini memperkaya pendekatan budaya/kritis untuk memahami fenomena budaya populer yang berkembang dalam masyarakat mutakhir (Subandy, 2019). Dalam pelaksanaannya, peneliti menggunakan seminar, penampilan musik, pembacaan puisi, dan pertunjukan video mapping sebagai media penyampaian pesan. Fokus studi ini adalah untuk memperkenalkan Kiprah dan pemikiran Effendi Gazali sebagai tokoh komunikasi Indonesia yang bersumber pada hasil studi oleh Fitria (2017). Hasil analisis data menemukan bahwa; (1) pemikiran dan kiprah Effendi Gazali sebagai tokoh komunikasi politik Indonesia masih kurang dikenal oleh masyarakat, masyarakat lebih mengenal Effendi Gazali sebagai seorang selebritis; (2) belajar ilmu sejarah melalui pendekatan seni merupakan cara yang menyenangkan; (3) penelitian dengan metode performance research masih jarang di temukan, khususnya dalam ranah akademik.
English Abstract
-
Other obstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FISIP/2019/890/051908308 |
Uncontrolled Keywords: | Effendi Gazali, Communication History, Performance Research, Video Mapping. |
Subjects: | 300 Social sciences > 302 Social interaction > 302.2 Communication > 302.209 Communication (History, geographic treatment, biography) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 17 Oct 2020 17:29 |
Last Modified: | 17 Oct 2020 17:29 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/174383 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |