Pengaruh Persepsi Tata Letak Fasilitas Dan Pelayanan Terhadap Kenyamanan Pengunjung Wisata Kampung Coklat Kademangan Blitar

Hidayah, Zuliani Rofi (2019) Pengaruh Persepsi Tata Letak Fasilitas Dan Pelayanan Terhadap Kenyamanan Pengunjung Wisata Kampung Coklat Kademangan Blitar. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Wisata Kampung Coklat Kademangan Blitar merupakan tempat wisata dengan menggabungkan wisata edukasi dan kuliner. Letak wisata yang berada di kabupaten Blitar dan letaknya yang tentu tidak jauh dengan pusat kota, menjadikan wisata ini sebagai icon wisata baru. Namun, lokasi yang strategis pada tempat wisata ini, masih terdapat tata letak fasilitas wisata yang kurang baik, fasilitas tempat parkir yang masih berada dihalaman-halaman warga, akses jalan yang sempit disekitar tempat wisata yang terkadang mengakibatkan kemacetan jika banyak wisatawan yang berkunjung, dan penjual kaki lima dipinggir jalan disekitar tempat wisata yang dapat mengakibatkan kemacetan jalan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh tata letak fasilitas pada Wisata Kampung Coklat Kademangan terhadap kenyamanan pengunjung.Jenis pendekatan penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yaitu bertujuan membuat gambaran mengenai fakta-fakta dan sifat-sifat suatu populasi atau daerah tertentu secara sistematik, faktual, dan teliti. Data yang diperoleh nantinya akan diteliti dengan metode kuantitatif menggunakan aplikasi SPSS dan Microsoft Excel. Hasil analisis dapat diketahui bahwa tata letak fasilitas dan pelayanan berpengaruh signifikan terhadap kenyamanan Wisatawan Edukasi Kampung Coklat. Adanya pengaruh yang signifikan dapat diartikan bahwa dengan semakin baiknyatata letak fasilitas konsumen maka kenyamananWisatawan Edukasi Kampung Coklat akan mengalami peningkatan.Tata letak fasilitas harus dirancang untuk memungkinkan perpindahan yang ekonomis dari orang-orang dan bahanbahan dalam berbagai proses dan operasi perusahaan. Jarak angkut hendaknya sependek mungkin dan pengambilan sertapeletakkan produk-produk dan peralatan-peralatan diminimumkan.Dalam persaingan bisnis sekarang ini, kualitas pelayanan mempunyai pengaruh yang paling penting bagi perusahaan untuk strategi diferensiasi ketika mereka menjual produk atau jasa yang sama. Kualitas layanan yang dapat memuaskan konsumen akan berdampak terjadinya pembelian berulang-ulang yang berarti akan terjadi peningkatan penjualan. Saran untuk penelitian ini adalah Pihak pengelola harus lebih memperhatikan fasilitas yang dimiliki terkait dengan wahana dalam berwisata edukasi (pendidikan) tentang pengolahan produk coklat. Upaya yang dapat dilakukan yaitu dengan membuat wahana yang lebih inovatif sehingga selain dapat lebih menarik pengunjung juga memberikan dukungan dalam proses pembelajaran yang diberikan pada wahana tersebut.Diharapkan pihak pengelola benar-benar memberikan pemahaman kepada pengunjung atas keberadaan wisata tersebut sehingga upaya untuk mendapatkan pengetahuan atau edukasi mengenai tanaman dan produk yang berbahan coklat dapat diberikan kepada pengunjung.

English Abstract

Kampung Coklat Tourism Kademangan Blitar is a tourist destination by combining educational and culinary tourism. The location of the tour in Blitar district and its location which is certainly not far from the city center, making this tour as a new tourist icon. However, the strategic location of this tourist site, there is still a layout of tourist facilities that are not good, parking facilities that are still in the pages of residents, narrow access roads around tourist attractions that sometimes lead to traffic jams if many tourists visit, and sellers sidewalks along the road around the tourist attractions that can cause road congestion. The purpose of this study was to analyze the effect of facility layout on Kampung Coklat Kademangan Tourism on visitor comfort. This type of research approach is quantitative research that aims to make a picture of the facts and characteristics of a population or a certain area systematically, factually, and thoroughly. The data obtained will be examined using quantitative methods using SPSS and Microsoft Excel applications. The results of the analysis can be seen that the layout of facilities and services significantly influence the comfort of Kampung Coklat Education Tourist. Significant influence can be interpreted that with the better layout of consumer facilities, the comfort of Kampung Coklat Education Tourist will increase. The layout of the facility must be designed to allow economical transfer of people and materials in various processes and operations of the company. Transport distances should be as short as possible and picking up and dropping off products and equipment are minimized. In today's business competition, service quality has the most important influence on companies for differentiation strategies when they sell the same product or service. Quality of service that can satisfy consumers will result in repeated purchases, which means there will be an increase in sales. Service quality can also backfire if the company does not implement well. Suggestions for this research are the management must pay more attention to the facilities that are owned associated with the vehicle in an educational tour (education) about processing chocolate products. The effort that can be done is by making a vehicle that is more innovative so that in addition to being able to attract more visitors, it also provides support in the learning process provided at the vehicle. It is expected that the manager really gives an understanding to visitors on the existence of these tours so that efforts to gain knowledge or education about plants and products made from chocolate can be given to visitors.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2019/781/051907728
Uncontrolled Keywords: -
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.4 Secondary industries and services > 338.47 Services and specific products > 338.479 1 Services and specific products (Geography and travel)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 24 Aug 2020 07:24
Last Modified: 24 Aug 2020 07:24
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/173841
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item