Perubahan Kekuatan Tanah Lunak Akibat Pemasangan Prefabricated Vertical Drain (PVD) Pola Segi empat dengan Variasi Jarak

Alif, Faisal Abda (2019) Perubahan Kekuatan Tanah Lunak Akibat Pemasangan Prefabricated Vertical Drain (PVD) Pola Segi empat dengan Variasi Jarak. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pembangunan infrastruktur merupakan salah satu aspek penting dari pembangunan nasional. Infrastruktur jalan sekarang nampaknya mulai tak dapat menampung volume kendaraan yang kian meningkat, termasuk beberapa titik di Jawa Timur. Salah satunya yaitu ruas tol Surabaya-Batu yang saat ini tengah dilakukan pembangunan jalan tol yang menghubungkan antara daerah gempol dengan kota Pasuruan tepatnya di desa Kedawung Kulon, Kecamatan Grati, Kabupaten Pasuruan, Jawa timur. Pembangunan ini dilakukan dengan kondisi tanah di daerah tersebut yaitu tanah lempung lunak, sehingga berpotensi mengalami penurunan akibat konsolidasi. Untuk penanganan permasalahan tersebut, diperlukan pengetahuan tentang perbaikan tanah lunak. Salah satu metode yang sering digunakan pada saat ini untuk mengatasi konsolidasi tanah lunak adalah perbaikan tanah dengan beban awal (preloading) yang dikombinasikan dengan drainase vertikal (vertical drain) pola persegi dengan timbunan yang akan diberikan yaitu secara bertahap dengan skala laboratorium. Beberapa penelitian yang telah dilakukan sebelumnya oleh Arianto, Tjatur (2010) melakukan penelitian tentang studi kuat geser tanah lunak dengan menggunakan alat geser sudu lapangan dan alat geser sudu laboratorium dengan tujuan untuk mengetahui cara penggunaan alat dan mengetahui perbandingan alat yang digunakan Adapun penelitian terdahulu yang dilakukan oleh saudari Saraswati, Fanny Ika (2018) melakukan penelitian tentang perencanaan perbaikan tanah lunak pada pembangunan Summarecon Bandung Area Mall menggunakan metode preload kombinasi PVD dan PHD. Metode yang digunakan adalah membandingkan waktu konsolidasi tanah sebelum dan sesudah menggunakan preload kombiasi PVD dan PHD dengan mengukur waktu yang dibutuhkan untuk mencapai konsolidasi 90%, efektivitas pola pemasangan Prefabricated Vertical Drain (PVD), dan daya dukung tiang pancang. Penelitian ini akan membahas tentang bagaimana karakteristik tanah lunak yang dijumpai pada Jalan Tol Gempol – Pasuruan berdasarkan sifat fisik dan mekaniknya, berapa besar penurunan pada tanah yang diteliti dengan metode preloading yang dikombinasikan dengan PVD, dan berapa besar kenaikan kuat geser tanah berdasarkan uji Vane Shear. Hasil dari penelitian ini ialah terkumpulnya data tentang karakteristik tanah yang berada di Kecamatan Grati, Kabupaten Pasuruan, dari data pengujian SPT yang telah dilakukan, didapatkan hasil ialah tanah didaerah tersebut dapat diklasifikasikan sebagai tanah lunak dengan tebal lapisan 15,5 m. Lalu ditinjuau dari kuat gesernya dengan uji Vane Shear. Adapun hasil dari uji konsolidasi ialah dengan semakin dekat jarak antar PVD maka akan menaikkan nilai koefisien kompresi yang akan menyebabkan kenaikan penurunan. Dimana penurunan terbesar terjadi pada jarak 12 cm sebesar 159,375 %. Sedangkan hasil dari Uji Vane Shear dapat diketahui bahwa semakin dekat jarak antar PVD maka semakin besar kuat geser tanah yang dihasilkan. Dimana perubahan kenaikan kuat geser terbesar terjadi pada PVD jarak 12 cm sebesar 343,210 %.

English Abstract

Infrastructure development is one of the important aspects of national development. Road infrastructure now seems unable to accommodate the increase in vehicle volume, including several points in East Java. One of them is the Surabaya-Batu toll road, which is currently under construction of a toll road that connects the gempol area to the city of Pasuruan, precisely in the village of Kedawung Kulon, Grati District, Pasuruan Regency, East Java. This development is carried out with soil conditions in the area namely soft clay so that it has the potential to decrease due to consolidation. To deal with this problem, knowledge of soft soil repairs is needed. One method that is often used today to overcome soft soil consolidation is land improvement with preloading combined with vertical drainage patterns (vertical drain) with embankments to be given, namely gradually on a laboratory scale. Several studies that have been done previously by Arianto, Tjatur (2010) conducted a study of soft soil shear strength studies using a field blade shear tool and laboratory blade shear device with the aim of knowing how to use the tool and find out the comparison of the tools used. by sister Saraswati, Fanny Ika (2018) conducted a study on planning soft soil improvements in the construction of Summarecon Bandung Area Mall using a method of preloading a combination of PVD and PHD. The method used is to compare the time of soil consolidation before and after using combination PVD and PHD preload by measuring the time needed to achieve consolidation of 90%, the effectiveness of the Prefabricated Vertical Drain (PVD) installation pattern, and carrying capacity of the pile. In this study, will discuss how soft soil characteristics found on Gempol - Pasuruan Toll Road are based on their physical and mechanical properties, how much decrease in the soil under study with the preloading method combined with PVD, and how much soil shear strength increases based on the Vane Shear test. The results of this study are the collection of data on soil characteristics in Grati Subdistrict, Pasuruan Regency, from the SPT test data that have been conducted, the results are that the land in the area can be classified as soft soil with a layer thickness of 15.5 m. Then followed by the shear strength using the Vane Shear test. The result of the consolidation test is that the closer the distance between PVD, the higher the value of the compression coefficient will cause a decrease in the value of the compression. Where the biggest decrease occurred at a distance of 12 cm at 159.375%. While the results of the Vane Shear Test can be seen that the closer the distance between PVD, the greater the shear strength of the soil produced. Where the greatest change in shear strength occurs in PVD the distance of 12 cm is 343.210%.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2019/63/051904543
Uncontrolled Keywords: Tanah Lunak, Prefabricated Vertical Drain (PVD), Konsolidasi, Vane Shear, Kuat Geser, Soft Soil, Prefabricated Vertical Drain (PVD), Consolidation, Vane Shear, Shear Strength
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 624 Civil engineering > 624.1 Structural engineering and underground construction > 624.15 Foundation engineering and engineering geology > 624.151 Engineering geology > 624.151 3 Rock and soil mechanics > 624.151 36 Soil mechanics > 624.151 363 Soil stabilization
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 10 Aug 2020 06:46
Last Modified: 10 Aug 2020 06:46
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/173438
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item