Penguatan Modal Sosial Untuk Membangun Masyarakat Tangguh Bencana (Studi Pada Masyarakat Suku Tengger Desa Ngadirejo Kecamatan Sukapura Kabupaten Probolinggo)

Nafiisah, Zakiyyatun (2019) Penguatan Modal Sosial Untuk Membangun Masyarakat Tangguh Bencana (Studi Pada Masyarakat Suku Tengger Desa Ngadirejo Kecamatan Sukapura Kabupaten Probolinggo). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Paradigma penanggulangan bencana di Indonesia masih terpusat pada tanggapan pemerintah yang memberikan bantuan fisik pada fase darurat bencana. Padahal kapasitas yang dimiliki masyarakat menjadi unsur penting dalam manajemen bencana. Respon masyarakat dalam peristiwa bencana merupakan modal sosial (social capital) yang penting dalam penanggulangan bencana. Kemampuan bertahan masyarakat Suku Tengger di Desa Ngadirejo terhadap ancaman bencana tidak terlepas dari sistem religi yang kuat, norma-norma dan nilai-nilai yang dimiliki bersama. Hal tersebut selama ini menjadi pedoman bagi masyarakat Suku Tengger dalam memperlakukan sesama manusia, alam, dan Sang Pencipta. Kapasitas tersebut yang nantinya akan dijadikan modal pada saat dan setelah terjadi bencana. Studi ini bertujuan untuk menganalisis modal sosial yang dimiliki masyarakat Desa Ngadirejo dan peran modal sosial tersebut untuk membangun ketangguhan masyarakat dalam menghadapi erupsi Gunung Bromo 2010-2011. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan fokus penelitian yaitu tipe modal sosial bonding; bridging; dan linking, serta ketangguhan masyarakat secara ekonomi; sosial budaya; dan lingkungan. Hasil pembahasan dari studi ini menunjukkan bahwa masyarakat Desa Ngadirejo memiliki kapasitas bertahan melalui modal sosial bonding, bridging, dan linking yang kuat, yang digunakan pada saat erupsi Gunung Bromo dan memulihkan keadaan setelah erupsi. Studi ini dapat memiliki dampak yang penting pada persoalan yang belum mampu diselesaikan pemerintah terkait manajemen bencana, khususnya pada tahap tanggap darurat dan pasca bencana.

English Abstract

The paradigm of disaster management in Indonesia is still centered on the government’s response that provides physical aid at the disaster emergency phase. While, capacity of the community becomes an essential element in disaster management. The community’s response to disaster is a critical social capital in disaster management. Survival ability of Tengger Community in Ngadirejo Village against disaster threats is inseparable from religious system, norms and values. That has been a guidance for Tengger community to treat them as human beings, nature, and The creator. The capacity will became a capital while and when the disaster occured. This study is intended to analyze the social capital of Tengger Community in Ngadirejo Village and role of that social capital to build community resilience in facing the eruption of Mount Bromo 2010-2011. This research is using a qualitative approach that focused on types of social capital (bonding, bridging, linking) and economic; socio-cultural; environmental resilience. The discussion of this study showed that the community in Ngadirejo Village had a survival capacity through strong ties of bonding, bridging, and linking social capital that is used during the eruption of Mount Bromo and rescaled the situation after it. This study could have a significant impact on the problems that have not been resolved by the government regarding disaster management, especially during the emergency response and post-disaster phase.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2019/332/051906328
Uncontrolled Keywords: manajemen bencana, masyarakat tangguh bencana, modal sosial-disaster management, disaster community resilient, social capital
Subjects: 300 Social sciences > 361 Social problems and services > 361.7 Private action > 361.706 Organizations and management > 361.706 81 Organizations and financial management
300 Social sciences > 362 Social problems of and services to groups of people > 362.1 People with physical illnesses > 362.106 8 Management
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 02 Apr 2020 14:18
Last Modified: 21 Oct 2021 07:14
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/172833
[thumbnail of Zakiyyatun Nafiisah.pdf]
Preview
Text
Zakiyyatun Nafiisah.pdf

Download (22MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item