Kemitraan Antara Pemerintah Desa Dan Pkk Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat (Studi Pada Budidaya Tanaman Obat Keluarga Di Desa Ngrayudan Kecamatan Jogorogo Kabupaten Ngawi)

Priyono, Eko Yuli (2019) Kemitraan Antara Pemerintah Desa Dan Pkk Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat (Studi Pada Budidaya Tanaman Obat Keluarga Di Desa Ngrayudan Kecamatan Jogorogo Kabupaten Ngawi). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kesejahteraan merupakan hak bagi setiap orang, baik untuk orang perkotaan maupun pedesaan. Namun sering kali tingkat pendidikan menjadi kendala, hal ini dikarenakan kemampuan untuk mengakses informasi yang terbatas dan masyarakat desa sering kali berpandangan dengan sangat sederhana. Sehingga diperlukan peran pemerintah dan lembaga masyarakat sebagai motor penggerak dan fasilitator bagi masyarakat, supaya mereka sadar akan potensi yang dimiliki dan cara untuk mengoptimalkan potensi tersebut, dengan menggunakan dasar teori kemitraan maka akan mampu menciptakan kesejahteraan bagi masyarakat. Tujuan penelitian ini tidak lain adalah untuk mengetahui, mendeskripsikan dan menganalisis kemitraan yang terjadi antara pemerintah desa dan PKK dalam pemberdayaan masyarakat melalui budidaya tanaman obat keluarga (TOGA) di Desa Ngrayudan Kecamatan Jogorogo Kabupaten Ngawi. Penelitian ini berjenis deskriptif, dengan pendekatan kualitatif yang dibatasi oleh dua fokus penelitian, yaitu: (1) Kemitraan yang terjalin antara Pemerintah Desa dan PKK Desa Ngrayudan Kecamatan Jogorogo Kabupaten Ngawi (2) Manfaat yang diperoleh masyarakat Desa Ngrayudan dengan adanya Kemitraan Antara Pemerintah Desa dan PKK di Desa Ngrayudan Kecamatan Jogorogo Kabupaten Ngawi. Analisis data yang digunakan adalah analisis data model interaktif Miles, Huberman dan Saldana dengan tahapan pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan, bentuk dan manfaat kemitraan antara pemerintah desa dan PKK dalam pemberdayaan masyaraat melalui budadaya tanaman obat keluarga (TOGA) di Desa Ngrayudan Kecamatan Jogorogo Kabupaten Ngawi. Adapun yang dilakukan adalah dengan memberikan pembinaan, pendampingan dan pelatihan tentang mengoptimalkan potensi desa yang dimiliki. Manfaat yang dirasakan secara langsung oleh masyarakat Desa Ngrayudan meliputi beberapa aspek, yaitu: (1) Kesehatan, (2) Pendidikan, (3) Ketenagakerjaan.

English Abstract

Welfare is a right for everyone, both urban and rural. But often the level of education is an obstacle, this is because the ability to access information is limited and village communities often take very simple views. So that the role of the government and community institutions is needed as a driving force and facilitator for the community, so that they are aware of their potential and ways to optimize this potential, using the basis of partnership theory will be able to create prosperity for the community. The purpose of this study is none other than to find out, describe and analyze partnerships that occur between the village government and PKK in community empowerment through family medicinal plants (TOGA) in the Ngrayudan Village, Jogorogo District, Ngawi Regency. This research is descriptive type, with a qualitative approach that is limited by two research focuses, namely: (1) Partnership established between the Village Government and PKK Ngrayudan Village Jogorogo District Ngawi Regency (2) Benefits obtained by the Ngrayudan Village community with the Partnership Between Village Government and PKK in Ngrayudan Village, Jogorogo District, Ngawi District. Analysis of the data used is the data analysis of interactive models of Miles, Huberman and Saldana with the stages of data collection, data condensation, data presentation, and conclusions or verification. The results showed that the form and benefits of the partnership between the village government and PKK in improving the welfare of the community through the family medicine culture (TOGA) in the Ngrayudan Village, Jogorogo District, Ngawi District. What is done is by providing guidance, assistance and training on optimizing the potential of the village owned. The benefits felt directly by the Ngrayudan Village community cover several aspects, namely: (1) Health, (2) Education, (3) Employment.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2019/282/051906230
Uncontrolled Keywords: Kemitraan dan Kesejahteraan Masyarakat-Partnership and Community Welfare
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.04 Management of enterprises of specific forms > 658.042 Partnerships
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 06 Sep 2019 07:30
Last Modified: 21 Oct 2021 07:52
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/172002
[thumbnail of Eko Yuli Priyono.pdf]
Preview
Text
Eko Yuli Priyono.pdf

Download (23MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item