Implementasi Algoritme AEGIS Untuk Payload Data Protokol MQTT Dan CoAP Pada Raspberry Pi 3

Nawawi, Helmy Rafi (2019) Implementasi Algoritme AEGIS Untuk Payload Data Protokol MQTT Dan CoAP Pada Raspberry Pi 3. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Raspberry Pi 3 adalah perangkat yang dapat digunakan sebagai middleware. Middleware bertanggung jawab dalam memfasilitasi komunikasi dan manajemen informasi dari komponen heterogen. Dalam rancangan sistem middleware penelitian sebelumnya masih terdapat celah keamanan sistem pada pengiriman data yang membuat paket data yang dikirimkan dapat diketahui oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Suatu metode yang dapat menjamin confidentiality dan authentication yaitu algoritme AEGIS diajukan sebagai solusi untuk mengatasi permasalahan tersebut. AEGIS cocok untuk diterapkan pada komunikasi jaringan karena AEGIS dapat melindungi paket yang dikirimkan. Dari hasil penelitian, algoritme AEGIS telah berhasil diimplementasikan untuk payload data protokol MQTT dan CoAP. Algoritme AEGIS yang diimplementasikan pada sistem penelitian telah melalui pengujian test vector dan dinyatakan valid. Pengujian kinerja waktu sistem dilakukan pada sistem middleware yang menggunakan protokol MQTT atau CoAP untuk diuji data sampel waktu pemrosesan pada saat AEGIS diimplementasikan dan tanpa AEGIS. Dari hasil rata-rata selisih sistem MQTT menggunakan algoritme AEGIS dan tanpa algoritme AEGIS adalah 19,592 milisecond. Sedangkan hasil rata-rata selisih sistem CoAP menggunakan algoritme AEGIS dan tanpa algoritme AEGIS adalah 28,141 milisecond. Hasil tersebut menunjukkan algoritme AEGIS dapat digunakan dalam mengamankan data pada Raspberry Pi 3 untuk confidentiality dan authentication.

English Abstract

Raspberry Pi 3 is a device that can be used as a middleware. Middleware is responsible for facilitating communication and information management of heterogeneous components. In the design of previous research middleware system there is still a system security gap on data transmission that makes data can be known by irresponsible parties. A method that can guarantee confidentiality and authentication of AEGIS algorithm is presented as a solution to that problem. AEGIS algorithm is suitable to network communications because AEGIS can protect packets. From the research results, AEGIS algorithm has been successfully implemented for the MQTT and CoAP protocol data payload. AEGIS algorithm implemented on the research system has been through test vector testing and is valid. Performance testing is performed on middleware systems that use MQTT or CoAP protocols to be tested processing data at time AEGIS algorithm is implemented and without AEGIS algorithm. From average result, difference of the MQTT using AEGIS algorithm and without the AEGIS algorithm was 19.592 millisecond. Meanwhile, average result of CoAP using AEGIS algorithm and without AEGIS algorithm is 28.141 millisecond. These results indicate that the AEGIS algorithm can be used to secure data on Raspberry Pi 3 for confidentiality and authentication.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FILKOM/2019/427/051905745
Uncontrolled Keywords: Raspberry Pi 3, AEGIS, Middleware, MQTT, CoAP
Subjects: 000 Computer science, information and general works > 005 Computer programming, programs, data > 005.7 Data in computer systems > 005.74 Data files and database
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 30 Jul 2020 06:09
Last Modified: 30 Jul 2020 06:09
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/171872
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item