Mahargya, Birahma Titis Ari (2019) Faktor Perilaku Pengendara Yang Menyebabkan Kecelakaan Mobil Di Kota Surabaya. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Kota Surabaya memiliki kawasan-kawasan dengan aktifitas beragam yang menarik pergerakan. Jumlah pergerakan yang besar berpotensi mengakibatkan kecelakaan lalu lintas di ruas-ruas jalan Kota Surabaya. Sejak tahun 2015 hingga tahun 2017 terjadi peningkatan jumlah kecelakaan mobil sebanyak 297 kecelakaan. Korban meninggal yang diakibatkan oleh kecelakaan mobil meningkat sebesar 77% pada tahun 2015-2017. Tujuan penelitian ini yaitu model kecelakaan pengendara mobil di Kota Surabaya, mengetahui variabel yang mempengaruhi kecelakaan mobil di Kota Surabaya dan membuat dan menyusun program yang sesuai untuk meningkatkan keselamatan pengendara mobil di Kota Surabaya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda dan analisis hirarki proses. Berdasarkan hasil regresi linier berganda diperoleh variabel yang mempengaruhi kecelakaan lalu lintas yaitu servis kendaraan lebih dari 1 tahun sekali (X_1.4^1), Servis kendaraan 1 tahun sekali (X_1.3^1). Pada aspek perilaku dalam berkendara, variabel yang mempengaruhi kecelakaan mobil adalah kecepatan berkendara 46-60km/jam (X_1.3^2), variabel jarak tempuh 10-30 km ( X_4.1^2) dan variabel jarak antar kendaraan kurang dari 15 meter (X_2.1^2) serta waktu perjalanan 30-60 menit (X_3.2^2). Pada aspek pengetahuan terhadap rambu lalu lintas variabel yang berpengaruh adalah adalah tidak mengetahui rambu batas kecepatan (X_1.2^3), tidak mengetahui rambu jalan bergelombang (X_3.2^3) dan variabel tidak mengetahui rambu dilarang mendahului (X_6.2^3). Model kecelakaan pengendara mobil di Kota Surabaya sebagai berikut YPerilaku Merawat kendaraan = 0,097+ 0,871X_14^1 + 1,457X_13^1, YPerilaku dalam berkendara = 0,088+ 0,713X_2.3^2 + 0,729 X_4.3^2+ 0,619 X_1.1^2 + 0,522 X_3.4^2, YPengetahuan terhadap rambu lalu lintas = 0,094+ 0,718X_1.2^3 + 0,642 X_3.2^3+ 0,516 X_6.2^3 . Variabel tersebut menjadi kriteria untuk menyusun prioritas program yang sesuai untuk meningkatkan keselamatan pengendara mobil di Kota Surabaya. Hasil analisis hirarki proses menunjukkan bahwa pada program prioritas untuk meningkatkan keselamatan pengendara mobil di Kota Surabaya adalah peringkat pertama pemberian pendidikan berlalu lintas dan program pengawasan dan patroli jalan.
English Abstract
Surabaya city has a lot of different attractive activities that captivate for movement. The total of mass movement in Surabaya affected road side accidents. Since 2015 to 2017, the total of car accident was increased 297accidents, on the other hand, the car’s victims rose up to 77%. The aimed of this research are to determine the variables that caused car accident, make models and to arrange the proper programs priorities towards increasing car driver’s safety. The method in this study using multiple linear regression and analytical hierarchy process. Based on the multiple linear regression analysis result showed variables caused car accident in Surabaya consist of Service vehicles more than once a year (X_1.4^1), service vehicles once a year (X_1.3^1). In the aspect of interaction in driving, the variables that affect car accidents are driving speed of 46-60km / hour 〖(X〗_1.3^2), variable distance of 10-30 km ( X_4.1^2) and variable distance of vehicles less than 15 meters (X_2.1^2) and travel time 30-60 minutes (X_3.2^2). On the knowledge aspect of the variable traffic signs it is unknown that the speed limit signs (X_1.2^3), do not know the bumpy road signs (X_3.2^3), and the variables do not know the expected signposts (X_6.2^3). The models obtained as follows Ycaring behaviour = 0,097+ 0,871X_1.4^1 + 1,457X_1.3^1, Ybehaviour in driving = 0,088+ 0,713X_2.3^2 + 0,729 X_4.3^2+ 0,619 X_1.1^2 + 0,522 X_3.4^2, YKnowledge of traffic signs = 0,094+ 0,718X_12^3 + 0,642 X_3.2^3+ 0,516 X_6.2^3. The result of analytical hierarchy process showed that n the priority program to improve the safety of motorists in the city of Surabaya are traffic education and traffic control and patrol
Other obstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FT/2019/219/051904878 |
Uncontrolled Keywords: | Perilaku pengendara, kecelakaan, mobil, model, program, Driver behavior, accident, car, models, programs |
Subjects: | 300 Social sciences > 363 Other social problems and services > 363.1 Public safety programs > 363.12 Transportation hazards > 363.125 Highway and urban vehicular transportation |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Perencanaa Wilayah dan Kota |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 05 Oct 2020 18:21 |
Last Modified: | 05 Oct 2020 18:21 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/171708 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |