Evaluasi dan Perbaikan Proses Bisnis Menggunakan Metode Business process improvement (BPI) (Studi Kasus Pada Divisi Sekretaris dan Keuangan PT. Kerta Betamala Trans)

Iqbal,, Muhammad (2019) Evaluasi dan Perbaikan Proses Bisnis Menggunakan Metode Business process improvement (BPI) (Studi Kasus Pada Divisi Sekretaris dan Keuangan PT. Kerta Betamala Trans). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

PT. Kerta Betamala Trans adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang jasa ekspedisi pengiriman barang di Indonesia. PT Kerta Betamala Trans memiliki divisi-divisi untuk memastikan kegiatan bisnis berjalan sesuai, agar tujuan bisnisnya dapat tercapai. Diantaranya pada divisi di PT. Kerta Betamala Trans adalah Sekretaris dan Keuangan. Permasalahan kerap muncul yakni terdapat rekaman data pengajian yang tidak sesuai. Karena, setiap enam bulan sekali terdapat 25% dari 15 karyawan yang rekaman datanya tidak sesuai. Hal ini menyebabkan perekaman data perusahaan mengalami ketidaksesuaian pada data rekamannya dan merugikan perusahaan dalam segi finansial. Karena hal tersebut, perlu dilakukan evaluasi dan perbaikan pada proses bisnis. Dilakukan dekomposisi fungsional dari value chain analysis untuk mendapatkan proses bisnis utama dan mendapatkan 4 proses bisnis utama. Kemudian dilakukan evaluasi terhadap proses bisnis penggajian karyawan dengan menggunakan metode Failure Mode and Effect Analysis (FMEA), setelah dilakukan evaluasi didapatkan akar permasalahan yakni kesalahan karena data absensi tidak valid saat melakukan penghitungan gaji. Setelah evaluasi dilakukan treatment dengan tools streamlining dari Business process improvement (BPI) yang bertujuan untuk mendapatkan rekomendasi proses bisnis. Dari hasil streamlining didapatkan hasil penghitungan absensi yang semulanya manual menggunakan buku absensi diganti menjadi absensi menggunakan absensi biometri (sidik jari) dan mendapatkan selisih terbesar dari hasil proses simulasi rekomendasi terdapat pada proses bisnis penggajian karyawan dengan presentase kenaikan 70,52%

English Abstract

-

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FILKOM/2019/468/051905851
Uncontrolled Keywords: Bisnis, Perbaikan Proses Bisnis, Value Chain Analysis, FMEA, BPI, Streamlining,
Subjects: 000 Computer science, information and general works > 004 Computer science > 004.2 System analysis and design, computer architecture, performance evaluation
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 24 Aug 2020 06:51
Last Modified: 25 Oct 2021 02:54
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/171617
[thumbnail of SKRIPSI_MUHAMMAD IQBAL_155150400111122 (2).pdf]
Preview
Text
SKRIPSI_MUHAMMAD IQBAL_155150400111122 (2).pdf

Download (6MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item