Pengembangan Sistem Manajemen Aset (Studi Kasus : RSUD dr. Iskak Tulungagung)

Ikhsan, Gusna (2019) Pengembangan Sistem Manajemen Aset (Studi Kasus : RSUD dr. Iskak Tulungagung). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Aset merupakan sumber daya yang dimiliki oleh suatu kelompok sebagai efek kejadian dimasa lalu dan nilai ekonomis suatu aset diharapkan dimasa mendatang. Nilai ekonomis suatu aset dimasa mendatang bermanfaat langsung maupun tak langsung terhadap kepentingan kelompok. Bertambahnya jumlah aset memerlukan manajemen aset yang berpengaruh pada pemakain aset, sehingga aset dapat dimanfaatkan secara optimal. Siklus dari manajemen aset memperhitungkan segala resiko mulai dari perencanaan aset hingga penghapusan aset. Tujuannya dari manajemen aset mengetahui biaya termurah dalam jangka waktu yang panjang ketika menentukan kebijakan yang tepat dalam pengelolan aset. Untuk menunjang manajemen aset yang baik dibutuhkan sistem informasi manajeman aset. RSUD dr. Iskak adalah rumah sakit bertipe B yang terletak di Tulungagung. Sebagai rumah sakit rujukan, tentunya mempunyai aset yang tidak sedikit dan memiliki permasalahan atas manajemen aset. Penulis berinisiatif mengembangkan suatu sistem informasi manajemen aset guna memberikan solusi atas permasalahan yang muncul di RSUD dr. Iskak Tulungagung. Sistem yang dikembangkan berbasis website dengan model pengembangan prototype. Dimana pada penelitian ini yang ditulis prototype final atau akhir. Untuk pengujian kemudahan pengoperasian sistem digunakan post study dengan pendekatan System Usability Scale dengan hasil 71,5. Hasil tersebut merepresentasikan sistem yang dikembangkan masuk kategori acceptable dan sesuai dengan harapan pengguna.

English Abstract

Assets are resources owned by a group as the effect of past events and the economic value of an asset is expected in the future. Economic value of an asset in the future is beneficial directly or indirectly to the interests of the group. Increase the number of assets requires asset management which has an effect on the use of assets, so that assets can be utilized optimally. The asset management cycle takes into account all risks from asset planning to asset elimination. Goal of asset management is to know the cheapest costs in a long period of time when determining the right policies in managing assets. To support good asset management, an asset management information system is needed. RSUD dr. Iskak is a B type hospital that located in Tulungagung. As a referral hospital, of course it has a lot of assets and have problems with asset management. The author took the initiative to develop an asset management information system to give solutions to the problems in RSUD dr. Iskak Tulungagung. A system developed based on a website with a prototype development model. Where in this study the final or final prototype was written. Post test is used to test the ease of operation of the system with the System Usability Scale approach with results of 71.5. These results represent systems that are developed into acceptable categories and in accordance with user expectations.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FILKOM/2019/368/051905686
Uncontrolled Keywords: Assets, asset management, website, system usability scale
Subjects: 000 Computer science, information and general works > 004 Computer science > 004.2 System analysis and design, computer architecture, performance evaluation
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 24 Aug 2020 06:51
Last Modified: 24 Aug 2020 06:51
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/171613
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item