Pengaruh Pesan Dengan Daya Tarik Rasa Takut Pada Poster Tubuh Seorang Perokok Terhadap Motivasi Perubahan Perilaku (Studi pada Perokok dengan Low Readiness to Quit)

Putra, I Made Alit Diatmika (2019) Pengaruh Pesan Dengan Daya Tarik Rasa Takut Pada Poster Tubuh Seorang Perokok Terhadap Motivasi Perubahan Perilaku (Studi pada Perokok dengan Low Readiness to Quit). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Extended Parallel Process Model (EPPM) merupakan sebuah teori yang mencoba untuk memprediksi bagaimana reaksi seorang individu ketika dihadapkan dengan pesan dengan daya tarik rasa takut. Teori ini digunakan pada banyak kampanye komunikasi kesehatan, termasuk kampanye anti merokok. Kampanye anti merokok sendiri di Indonesia menjadi perhatian pemerintah khususnya Kementerian Kesehatan dikarenakan pertumbuhan jumlah perokok di Indonesia tiap tahunnya mengalami peningkatan. Sampel pada penelitian ini adalah mahasiswa Kota Malang yang aktif merokok dan memiliki kesiapan untuk berhenti yang rendah. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain penelitian eksperimen one group pre-test post-test. Dikarenakan penilitan ini berfokuas pada perokok dengan kesiapan untuk berhenti yang rendah maka sampel penelitian yang diambil terlebih dahulu diuji dengan the contemplation ladder untuk mengetahui tingkat kesiapan berhenti mereka. Untuk uji hipotesis digunakan uji Wilcoxon dengan menggunakan SPSS. Hasil dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh pesan dengan daya tarik rasa takut terhadap motivasi perubahan perilaku perokok dengan kesiapan berhenti rendah. Subjek dengan nilai ancaman dan efikasi yang tinggi memiliki kecenderungan untuk berhenti merokok. Poster tubuh seorang perokok dinilai memiliki nilai efikasi yang tidak terlalu tinggi sehingga beberapa subjek melakukan motivasi defensif, walaupun mayoritas melakukan motivasi proteksi.

English Abstract

Extended Parallel Process Model (EPPM) is a theory that attempts to predict how individuals will react when confronted with fear appeal message. This theory is used in many health communication campaigns, including anti-smoking campaigns. The anti-smoking campaign itself in Indonesia is a concern of the government, especially the Ministry of Health, because of the number of smokers in Indonesia is increasing every year. The sample in this study was collage students in Malang City who were active in smoking and had low readiness to quit. This study uses a quantitative method with one group pre-test post-test experimental design. Because this study focuses on smokers with low readiness to quit, the research being tested first with the contemplation ladder to determine their level of readiness to quit. For hypothesis, Wilcoxon test is used using SPSS. The results of this study show that message with fear appeal on poster of smoker’s body has impact to motivation of behavior changes in smoker with low readiness to quit. Subject with high threat and high efficacy value have a tendency to stop smoking. The poster of a smoker's body is considered to have a low level efficacy value so some subjects do defensive motivation, even though the majority does protective motivation.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FISIP/2019/644/051905465
Uncontrolled Keywords: EPPM, daya tarik rasa takut, motivasi, kesiapan berhenti rendah, rokok-EPPM, fear appeal, motivation, low readiness to quit, cigarettes
Subjects: 100 Philosophy, parapsychology and occultism, psychology > 153 Conscious mental processes and intelligence > 153.8 Will (Volition)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 01 Oct 2020 15:49
Last Modified: 21 Oct 2021 05:23
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/171510
[thumbnail of I Made Alit Diatmika Putra.pdf]
Preview
Text
I Made Alit Diatmika Putra.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item