Kausalitas Korupsi, Kemiskinan, Dan Pertumbuhan Ekonomi Pada 8 Kota Di Indonesia

Falah, Agus Ainul (2019) Kausalitas Korupsi, Kemiskinan, Dan Pertumbuhan Ekonomi Pada 8 Kota Di Indonesia. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan korelasi dan kausalitas antara korupsi, kemiskinan, dan pertumbuhan ekonomi pada 8 Kota di Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode analisis Uji Korelasi dan Uji Kausalitas Granger. Data yang digunakan ialah data panel yang terkait dengan indeks persepsi korupsi, jumlah penduduk miskin, dan produk domestik regional bruto perkapita atas dasar harga berlaku. Hasil penelitian menunjukkan (1) tingkat hubungan (korelasi) antara korupsi dengan kemiskinan rendah dan bersifat negatif, serta tidak ada hubungan kausalitas antara korupsi dengan kemiskinan; (2) tingkat hubungan (korelasi) antara kemiskinan dengan pertumbuhan ekonomi rendah dan bersifat positif, serta tidak ada hubungan kausalitas antara kemiskinan dengan pertumbuhan ekonomi; (3) tingkat hubungan (korelasi) antara pertumbuhan ekonomi dengan korupsi rendah dan bersifat positif, serta terdapat hubungan kausalitas satu arah dari korupsi terhadap pertumbuhan ekonomi atau korupsi menyebabkan pertumbuhan ekonomi.

English Abstract

This study aims to determine the correlation and causality relationship between corruption, poverty, and economic growth in 8 cities in Indonesia. This study uses the method of correlation analysis and granger causality test. The data used are panel data related to corruption perception index, the number of poor people, and gross regional domestic product per capita based on current prices. The results of the study show (1) the level of relationship (correlation) between corruption and poverty is low and negative, and there is no causal relationship between corruption and poverty; (2) level of relationship (correlation) between poverty and economic growth is low and positive, and there is no causal relationship between poverty and economic growth; (3) level of relationship (correlation) between economic growth and corruption is low and positive, and there is a one-way causality relationship from corruption to economic growth or corruption causes economic growth.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FEB/2019/243/051903638
Uncontrolled Keywords: Korupsi, Kemiskinan, Pertumbuhan Ekonomi / Corruption, Poverty, Economic Growth
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.9 Economic development and growth
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ilmu Ekonomi
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 15 Aug 2020 02:16
Last Modified: 15 Aug 2020 02:16
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/170235
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item