Analisis Pengaruh Luas Lahan, Tenaga Kerja dan Ekspor Crude Palm Oil (CPO) Terhadap Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Sub Sektor Perkebunan Kelapa Sawit Kabupaten/Kota di Provinsi Riau Tahun 2009-2015

Nur, Sulaiman (2019) Analisis Pengaruh Luas Lahan, Tenaga Kerja dan Ekspor Crude Palm Oil (CPO) Terhadap Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Sub Sektor Perkebunan Kelapa Sawit Kabupaten/Kota di Provinsi Riau Tahun 2009-2015. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Meningkat atau menurunnya kondisi perekonomian suatu daerah salah satunya dapat dilihat dari nilai Produk Domestik Regional Bruto (PDRB). PDRB meningkat atau menurun dapat disebabkan oleh berbagai faktor sehingga mengalami perubahan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh luas lahan, tenaga kerja, dan ekspor Crude Palm Oil (CPO) terhadap Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) sub sektor perkebunan kelapa sawit Kabupaten/Kota di Provinsi Riau tahun 2009-2015. Penelitian ini menggunakan regresi data panel dengan model Random Effect Model (REM) yang terpilih sebagai model terbaik dalam penelitian, penelitian ini menggunakan data sekunder dari berbagai instansi pemerintahan yang ada di Provinsi Riau mulai dari tahun 2009-2015. Variabel terikat dalam penelitian ini adalah Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) sub sektor perkebunan kelapa sawit Kabupaten/Kota di Provinsi Riau tahun 2009-2015. Sedangkan variabel bebas dalam penelitian ini adalah luas lahan, tenaga kerja, dan ekspor CPO. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa variabel luas lahan memiliki pengaruh yang signifikan dan memiliki pola hubungan yang positif terhadap Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) sub sektor perkebunan kelapa sawit Kabupaten/Kota di Provinsi Riau tahun 2009-2015, sedangkan variabel tenaga kerja dan ekspor CPO tidak memiliki pengaruh yang signifikan dan memiliki pola hubungan yang negatif terhadap Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) sub sektor perkebunan kelapa sawit Kabupaten/Kota di Provinsi Riau tahun 2009-2015.

English Abstract

Rise or drop in economic conditions of one region can be seen from the value of Gross Regional Domestic Product (GRDP). Rise or drop in GRDP can be caused by various factors so that changes. This study aims to determine the effect of land size, labor, and exports of Crude Palm Oil (CPO) on the Gross Regional Domestic Product (GRDP) of the Regency/City oil palm plantation sub-sector in Riau Province in 2009-2015. This study uses panel data regression with the Random Effect Model (REM) model which was chosen as the best model in the study, this study uses secondary data from various government agencies in Riau Province starting from 2009-2015. The dependent variable in this study is the Gross Regional Domestic Product (GRDP) of the Regency / City oil palm plantation sub-sector in Riau Province in 2009-2015. While the independent variables in this study are land size, labor, and CPO exports. The results of this study indicate that the variable land size has a significant effect and has a positive relationship to the Gross Regional Domestic Product (GRDP) of the Regency / City oil palm plantation sub-sector in Riau Province in 2009-2015, while the labor and CPO export variables do not have a significant influence and have a negative relationship to the Gross Regional Domestic Product (GRDP) of the Regency / City oil palm plantation sub-sector in Riau Province in 2009-2015.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FEB/2019/257/051903674
Uncontrolled Keywords: PDRB, Luas lahan, tenaga kerja, dan Ekspor CPO / GRDP, land size, labor, and CPO exports
Subjects: 300 Social sciences > 339 Macroeconomics and related topics > 339.3 Product and income accounts > 339.31 Product accounts
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ilmu Ekonomi
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 09 Oct 2019 02:19
Last Modified: 09 Oct 2019 02:20
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/170045
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item