Perbedaan Pemaafan pada Pemeluk Agama Islam dan Agama Kristen

Rachmawati, Dianita (2019) Perbedaan Pemaafan pada Pemeluk Agama Islam dan Agama Kristen. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan pemaafan atau forgiveness pada pemeluk agama Islam dan agama Kristen. Forgiveness merupakan perubahan motivasi, dari penghindaran dan balas dendam menuju konsiliasi dan perbuatan baik terhadap pihak yang menyakitinya, hal ini dilakukan agar dapat hidup damai dengan pihak yang menyakiti. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan teknik analisis komparatif. Teknik analisis ini akan membedakan dua kelompok sampel (agama Islam dan agama Kristen) dengan jumlah sampel sebanyak 1.497 responden yang diambil menggunakan teknik non-probability sampling. Sampel pada penelitian ini adalah mahasiswa pemeluk agama Islam atau agama Kristen yang sedang menempuh pendidikan di universitas yang ada di Indonesia. Instrumen dalam penelitian ini menggunakan Transgression-Related Interpersonal Motivation-12 (TRIM-12) milik McCullough (1998). Hasil dalam penelitian ini yang dihitung menggunakan Independent Sample T Test menunjukkan bahwa nilai t sebesar -1.680 dan nilai p-value yang didapatkan sebesar .093 (.093 > 0.05) sehingga dapat disimpulkan tidak terdapat perbedaan motivasi forgiveness pada mahasiswa beragama Islam dan Kristen.

English Abstract

This research is to find out the difference of forgiveness on Islam and Christianity. Forgiveness is a motivational shift from avoidance and revenge to conciliation and goodwill towards the transgressor, this is done in order to live in peace with the transgressor. This research is a quantitative research with comparative analysis techniques. This analysis technique will distinguish two sample groups (Islam and Christianity) with total 1.497 respondents taken using purposive sampling technique. The sample in this study are undergraduated student who are Muslim or Christian and studying at universities in Indonesia. The instrument in this study uses McCullough's (1998) Transgression-Related Interpersonal Motivation-12 (TRIM-12). The results in this study that have been calculated using the Independent Sample T Test show that the t obtained -1.680 and the p-value obtained is equal to .093 (.093 > 0.05) so it can be conclude that there is no difference in forgiveness motivation for students who are Muslim and Christian.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FISIP/2019/296/051902668
Uncontrolled Keywords: Agama, Forgiveness, Islam, Kristen Religion, Forgiveness, Islam, Christianity
Subjects: 100 Philosophy, parapsychology and occultism, psychology > 155 Differential and development psychology > 155.9 Environmental psychology > 155.92 Influence of social environment
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Psikologi
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 05 Jul 2020 08:10
Last Modified: 05 Jul 2020 08:10
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/169609
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item