Aplikasi Metode Cut Off Point Dan Dematel-Based Anp Pada Pemilihan Program Studi Di Perguruan Tinggi (Studi Kasus: Sman 1 Pemalang)

Hanugroho, Wikantoro Benni (2018) Aplikasi Metode Cut Off Point Dan Dematel-Based Anp Pada Pemilihan Program Studi Di Perguruan Tinggi (Studi Kasus: Sman 1 Pemalang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Setiap calon mahasiswa memiliki kriteria-kriteria tertentu dalam menentukan studi lanjut. Namun, banyaknya pertimbangan dalam menentukan studi lanjut siswa justru membuat pilihan yang diambil terkadang kurang tepat. Kurangnya kesadaran calon mahasiswa terhadap pentingnya pemilihan program studi menjadi salah satu faktor munculnya permasalahan tersebut. Penelitian ini akan membahas bobot prioritas kriteria yang memengaruhi keputusan calon mahasiswa dalam menentukan program studi di perguruan tinggi menggunakan metode Cut Off Point dan DEMATEL-based ANP. Penelitian ini dilakukan di SMAN 1 Pemalang dengan responden siswa-siswi kelas XII. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan kriteria yang layak menggunakan metode Cut Off Point kemudian menentukan bobot prioritas masing-masing kriteria menggunakan metode DEMATEL-based ANP. Berdasarkan metode Cut Off Point diperoleh kriteria yang layak dalam pemilihan program studi adalah kriteria minat pada pogram studi tertentu, akreditasi universitas, kuota penerimaan mahasiswa, biaya administrasi kampus, dan peluang kerja sesuai program studi. Pada perhitungan metode DEMATEL-based ANP diperoleh bobot prioritas kriteria tertinggi adalah 0,360 untuk kriteria minat pada program studi tertentu.

English Abstract

Prospective student has certain criterion in deciding advanced studies. However, a lot of considerations in determining the advanced studies make the choice sometimes less precise. The lack of awareness of prospective students on the importance of selecting department becomes one of the factors emerged the problem. They need to be more selective to avoid the problem. This study discusses the criterion that most influence in choosing the department in university by using Cut Off Point and DEMATEL-based ANP methods. This research was held at SMAN 1 Pemalang with the 12th grader students as respondents. The purpose of this study is to determine the effective criterion by using Cut Off Point method then determine the priority weight of each criterion using DEMATEL-based ANP method. Based on Cut Off Point method, the effective criterion to select the department in university are the interest level in certain department, university accreditation, student admission quota, campus administration fee, and job opportunity according to department. In the calculation of DEMATEL-based ANP method, the highest priority criteria weight is 0.360 for the interest level in certain department criteria.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2018/159/051805305
Uncontrolled Keywords: calon mahasiswa, program studi, Cut Off Point, DEMATEL-based ANP./ prospective students, department, Cut Off Point, DEMATEL-based ANP.
Subjects: 000 Computer science, information and general works > 005 Computer programming, programs, data > 005.7 Data in computer systems > 005.74 Data files and database > 005.754 Network databases
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 16 Jun 2020 02:22
Last Modified: 04 Aug 2020 04:31
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/169062
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item