Interpolasi Spasial Cokriging Menggunakan Semivariogram Anisotropik Exponential, Stable Exponential Dan Gaussian Pada Kadar No2 Dan So2 Di Jawa Timur

Fauzi, Ary Rachmad (2018) Interpolasi Spasial Cokriging Menggunakan Semivariogram Anisotropik Exponential, Stable Exponential Dan Gaussian Pada Kadar No2 Dan So2 Di Jawa Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Seiring kemajuan kabupaten/kota di Jawa Timur maka pencemaran udara juga akan meningkat. Salah satu indikator pencemaran udara adalah kadar NO2 dalam udara. Kendala yang dihadapi Badan Lingkungan Hidup Jawa Timur untuk pengukuran kualitas udara adalah keterbatasan alat pengukur konsentrasi NO2. Interpolasi spasial merupakan metode yang dapat digunakan untuk mengatasi kendala tersebut karena dapat memprediksi titik yang tidak tersampel. Salah satu metode yang dapat digunakan adalah cokriging. Pada cokriging terdapat variabel utama dan variabel kovariat. Variabel utama penelitian ini adalah NO2 sedangkan variabel kovariat adalah kadar SO2. Dalam cokriging juga diperlukan semivariogram untuk menunjukkan korelasi spasial data pengamatan. Karena udara bergerak berdasarkan arah angin maka digunakan semivariogram anisotropik. Model semivariogram anisotropik yang digunakan dalam penelitian ini adalah model semivariogram anisotropik exponential, stable exponential dan gaussian. Tujuan penelitian ini adalah membandingkan ketiga model semivariogram dan membuat peta prediksi cokriging menggunakan semivariogram anisotropik terbaik untuk kadar NO2 di Jawa Timur tahun 2017. Model semivariogram ansiotropik terbaik yang didapatkan adalah model stable exponential. Hasil interpolasi cokriging menggunakan semivariogram anisotropik stable exponential adalah daerah dengan kadar NO2 estimasi tinggi antara lain: Kab. Lamongan, Kab. Bangkalan, Kota Pasuruan, Kab. Pasuruan, Kota Malang, Kab Malang dan Kab. Jember.

English Abstract

Along with the progress of the Regency in East Java, air pollution will also increase. One of indicators of air pollution is the levels of NO2 in the air. The constraints faced by the Environmental Agency of East Java for measuring air quality is the limitations of the passive sampler tools. Spatial interpolation is a method that can be used to overcome these constraints because it can predict the point that is not sampled. One method of spatial interpolation that can be used to solve those problem is cokriging. In cokriging analysis there are primary variable and covariate variable. The primary variable of this research is NO2 levels while covariate variable is SO2 levels. Cokriging analysis also required a semivariogram to show spatial correlation of the observational data. Because the air moves based on wind direction, it can be used the anisotropy semivariogram. The anisotropy semivariogram model used in this study are exponential model, stable exponential model and Gaussian model. The purpose of this study was to compare the three models of the anisotropy semivariogram and to create the prediction map of cokriging using the best anisotropy semivariogram for the levels of NO2 in East Java in 2017. The best semivariogram to interpolate NO2 levels is the stable exponential model. Interpolation result of cokriging analysis using the stable exponential model is regions with very high NO2 levels around Lamongan, Bangkalan, Pasuruan, Malang and Jember.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2018/312/051807072
Uncontrolled Keywords: Anisotropik, Cokriging, Interpolasi Spasial, Kadar NO2, Semivariogram, Anisotropic, Cokriging, Semivariogram, Spatial Interpolation, NO2 levels
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 519 Probabilities and applied mathematics > 519.5 Statistical mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Statistika
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 11 Jul 2020 01:12
Last Modified: 22 Oct 2021 09:00
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/168493
[thumbnail of ARY RACHMAD FAUZI.pdf]
Preview
Text
ARY RACHMAD FAUZI.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item