Efek Pemberian Simplisia Rimpang Kunyit terhadap Histopatologi Jantung, Diameter Ruang Jantung, dan Diameter Thoraks pada Embrio Ayam yang Diinkubasi Selama 10 Hari

Fauziah, Nayo Diah (2018) Efek Pemberian Simplisia Rimpang Kunyit terhadap Histopatologi Jantung, Diameter Ruang Jantung, dan Diameter Thoraks pada Embrio Ayam yang Diinkubasi Selama 10 Hari. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Reproduksi merupakan proses perkembangbiakan yang dilakukan makhluk hidup, dimulai dari bersatunya sel telur dengan sel sperma sehingga membentuk individu baru yang disebut zigot. Zigot kemudian berkembang menjadi embrio setelah melalui proses organogenesis. Saat mengalami organogenesis, terjadi pula proses angiogenesis yakni pembentukan pembuluh darah. Namun proses angiogenesis dapat terhambat oleh beberapa faktor termasuk adanya senyawa asing yang masuk ke tubuh induk. Salah satu senyawa yang dipercaya memiliki efek penghambat angiogenesis adalah curcumin dari simplisia rimpang kunyit. Penghambatan angiogenesis akibat induksi curcumin dapat berdampak pada organogenesis embrio ditinjau dari histopatologi jantung embrio, diameter ruang jantung, dan diameter thoraks sehingga penelitian ini dilakukan untuk mengetahui efek teratogenik curcumin dari simplisia rimpang kunyit terhadap embrio ayam. Penelitian ini menggunakan telur ayam berembrio yang belum pernah diinkubasi yang dibagi menjadi empat kelompok yaitu kelompok kontrol negatif, kelompok yang diinjeksi DMSO 2% sebanyak 0,25 mL, kelompok yang diinjeksi simplisia rimpang kunyit dengan dosis 0,48 mg/gr dan DMSO 2% sebanyak 0,25 mL, dan kelompok yang diinjeksi simplisia rimpang kunyit dengan dosis 0,96 mg/gr dan DMSO 2% sebanyak 0,25 mL. Semua kelompok diinkubasi selama 10 hari dengan suhu 38°C. Parameter yang diukur adalah histopatologi jantung embrio, diameter ruang jantung, dan diameter thoraks yang diwarnai dengan metode hematoxylin eosin dan dianalisis secara statistik dengan one-way ANOVA, α=0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa simplisia rimpang kunyit dosis 0,96 mg/gr dapat menyebabkan tidak adanya jaringan adiposa pada epikardium dan memperpendek diameter atrium kanan sampai 57,7 % namun tidak menyebabkan pemendekan diameter thoraks secara signifikan.

English Abstract

Reproduction is a breeding process carried out by living things, starting from the union of eggs with sperm cells to form new individuals called zygotes. The zygote then develops into an embryo after going through the process of organogenesis. During organogenesis, there is also the process of angiogenesis, the formation of blood vessels. However, the process of angiogenesis can be hampered by several factors including the presence of foreign compounds that enter the parent body. One compound that is believed to have an angiogenesis inhibiting effect is curcumin from the turmeric rhizome simplicia. Inhibition of angiogenesis due to curcumin induction can have an impact on embryonic organogenesis in terms of embryonic heart histopathology, heart chamber diameter, and thoracic diameter so this study was conducted to determine the teratogenic effects of curcumin of turmeric rhizome simplicia on chicken embryo. This study used unincubated chicken eggs divided into four groups, the negative control group, the group injected with DMSO 2% as much as 0.25 mL, the group injected with turmeric rhizome simplicia at a dose of 0.48 mg/gr and DMSO 2% as much as 0.25 mL, and the group injected with turmeric rhizome simplicia at a dose of 0.96 mg/gr and DMSO 2% as much as 0.25 mL. All groups were incubated for 10 days at 38 ° C. The parameters measured were embryo heart histopathology, heart chamber diameter, and thoracic diameter stained with the hematoxylin eosin method and analyzed statistically by one-way ANOVA, α = 0.05. The results showed that the turmeric rhizome simplicia at dose of 0.96 mg/gr cause the absence of adipose tissue in the epicardium and shorten the diameter of right atrial to 57.7% but did not cause a shortening of the thoracic diameter significantly.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FKH/2018/193/051900922
Uncontrolled Keywords: Angiogenesis, Curcumin, Jantung, Pembuluh darah, Telur ayam berembrio, Thoraks
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry > 636.08 Specific topics in animal husbandry > 636.089 Veterinary medicine > 636.089 5 Veterinary medicine (Pharmacology and therapeutics) > 636.089 532 1 Veterinary medicine (Drugs derived from plants)
Divisions: Fakultas Kedokteran Hewan > Kedokteran Hewan
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 28 May 2020 06:22
Last Modified: 17 Nov 2020 15:36
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/167824
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item