Keakuratan Indeks Pont dalam Mengukur Lebar Lengkung Gigi Rahang AtasMahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Brawijaya

Putri, Ria Septiana Kushandika (2018) Keakuratan Indeks Pont dalam Mengukur Lebar Lengkung Gigi Rahang AtasMahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Brawijaya. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Indeks Pont adalah indeks untuk mengukur lebar lengkung gigi rahang pada daerah premolar dan molar. Pont pada tahun 1909 pertama kali memperkenalkan indeks ini menggunakan sampel populasi Perancis dan menyatakan penemuannya dapat digunakan pada kelompok lain. Namun setelah dilakukan pada kelompok atau populasi lain, indeks Pont ini menimbulkan banyak kontroversi. Beberapa peneliti sebelumnya mengatakan indeks Pont dinilai tidak konsisten, nilai dari indeks Pont kadang disetujui dan tidak disetujui. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keakuratan indeks Pont dalam mengukur lebar lengkung gigi rahang atas mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Brawijaya. Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan mengambil sampel secara acak dengan quota sampling berupa model studi rahang atas mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Brawijaya sebanyak 50 sampel. Pengukuran dilakukan dengan membandingkan hasil lebar interpremolar dengan indeks premolar dan intermolar dengan indeks molar. Hasil analisis data menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan antara lebar interpremolar dengan indeks premolar dan intermolar dengan indeks molar pada model studi mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Brawijaya (Uji Chi-square, p=0,000). Kesimpulan pada penelitian ini adalah indeks Pont tidak akurat untuk mengukur lebar lengkung gigi rahang atas mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Brawijaya.

English Abstract

Pont Index is measurement method to analyze maxillary dental width using premolar and molar region. In 1909, Pont used this index for the first time with samples from French population and stated that his work can be applied to other ethnic groups. But after being done to other groups or populations, this index caused a lot of controversy. Some previous reasearchers said that this analysis are not consistent, causing agreement and disagreement. The aim of this study is to identify the accuracy of the Pont analysis for the students at the Dentistry Faculty of Brawijaya University. This study is an analytic observational study using randomly selecting data with quota sampling. This study was done with 50 maxillary dental casts from students at the Dentistry Faculty of Brawijaya University. The measurement was done by comparing maxillary interpremolar widht with premolar index and maxillary intermolar widht with molar index. The result of this study showed that there is significant differences between measurement of maxillary interpremolar widht with premolar index and maxillary intermolar widht with molar index of the students at the Dentistry Faculty of Brawijaya University (Chi-square test, p=0,000). Conclusion, Pont Analysis is not accurate to measure maxillary dental width of students at the Dentistry Faculty of Brawijaya University.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FKG/2018/76/051900425
Uncontrolled Keywords: analisis model studi, indeks Pont, interpremolar, intermolar. dental cast analysis, Pont index, interpremolar, intermolar.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 617 Surgery, regional medicine, dentistry, ophthalmology, otology, audiology > 617.6 Dentistry > 617.64 Orthodontics and pediatric dentistry
Divisions: Fakultas Kedokteran Gigi > Kedokteran Gigi
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 08 May 2020 08:05
Last Modified: 21 Oct 2021 11:33
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/167710
[thumbnail of Ria Septiana Kushandika Putri (4).pdf]
Preview
Text
Ria Septiana Kushandika Putri (4).pdf

Download (19MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item