Hubungan Antara Beban Caregiver dengan Kejadian Depresi pada Keluarga Penderita Skizofrenia di RSJ dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang

Fauziyah, Nikmatu (2018) Hubungan Antara Beban Caregiver dengan Kejadian Depresi pada Keluarga Penderita Skizofrenia di RSJ dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Merawat penderita skizofrenia bisa menimbulkan konsekuensi bagi caregiver yaitu berupa beban caregiver yang pada akhirnya bisa membuatnya menjadi depresi. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan antara beban caregiver dengan kejadian depresi pada keluarga penderita skizofrenia di RSJ dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang. Desain penelitian ini adalah cross sectional. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode nonprobability sampling melalui teknik purposive sampling pada caregiver keluarga penderita skizofrenia di Klinik Kesehatan Jiwa (KKJ) RSJ dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang dan diperoleh 125 orang responden. Data diperoleh dengan menggunakan kuesioner Zarit Burden Interview (ZBI) dan Beck Depression Inventory-II (BDI-II) yang telah dimodifikasi kemudian dianalisis dengan uji statistik korelasi Spearman Rho. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara beban caregiver dengan kejadian depresi pada keluarga penderita skizofrenia di RSJ dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang dengan nilai r sebesar 0,511 dan nilai p=0,000 pada signifikansi 5%. Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat hubungan positif dengan kekuatan sedang antara beban caregiver dengan kejadian depresi pada keluarga penderita skizofrenia di RSJ dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang. Perlu memberikan pendidikan kesehatan kepada caregiver tentang manajemen beban dan depresi.

English Abstract

Caring for people with schizophrenia have a consequence for caregivers such as of caregiver burden that can lead them to depressed. The aim of this study is to analyze the correlation between caregiver burden and the incidence of depression in caregivers of schizophrenia in Dr. Radjiman Wediodiningrat Psychiatric Hospital. The design of this study is cross sectional study. This research implements non-probability sampling methods and purposive sampling technique in 125 caregivers of schizophrenia in Outpatient of Dr. Radjiman Wediodiningrat Psychiatric Hospital. The instrument of this study is modified Zarit Burden Interview (ZBI) Questionnaire and Beck Depression Inventory-II (BDI-II) then analyzed by Spearman Rho correlation test. The results showed that the coefficient correlation is 0.511 and P value =0.000 which is indicates that there is a correlation between caregiver burden and the incidence of depression. The conclusion of this study is that there is a positive correlation with moderate strength between caregiver burden and the incidence of depression in caregivers of schizophrenia at the RSJ Dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang. Need to provide health education to caregivers about management of burden and depression.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FK/2018/451/051900030
Uncontrolled Keywords: beban, kejadian depresi, caregiver, skizofrenia / burden, depression, caregiver, schizophrenia
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 616 Diseases > 616.8 Diseases of nervous system and mental disorders > 616.89 Mental disorders > 616.898 Schizophrenia
Divisions: Fakultas Kedokteran > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 05 May 2020 04:34
Last Modified: 04 Aug 2020 04:53
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/167575
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item