Hubungan PMS (PreMenstrual Syndrome) Dengan Sikap Menghadapi Menstruasi Pada Mahasiswi Program Studi S1 Kebidanan 2015 – 2016 Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya Malang.

Rachmatika, Reny (2018) Hubungan PMS (PreMenstrual Syndrome) Dengan Sikap Menghadapi Menstruasi Pada Mahasiswi Program Studi S1 Kebidanan 2015 – 2016 Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Menstruasi merupakan kumpulan perubahan hormonal yang dapat menimbulkan gejala pada 7-10 hari sebelum menstruasi. Gejala yang dirasakan seperti perut kembung, mudah marah, cemas, sulit tidur dan sulit berkosentrasi. Hal ini dinamakan premenstruasi sindrom. PMS (PreMenstrual Syndrome) adalah sekumpulan keluhan yang terjadi pada wanita masa reproduksi. Dampak dari berbagai keluhan PMS dapat menimbulkan sikap yang berakibat terhadap penurunan produktivitas kerja, sekolah dan hubungan interpersonal. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan PMS dengan sikap menghadapi menstruasi dengan menggunakan kuesioner gejala PMS dan kuesioner sikap menghadapi menstruasi di S1 Kebidanan tahun angkatan 2015 – 2016 Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya Malang. Penelitian dilakukan deskriptif dengan menggunakan metode pendekatan cross sectional. Metode pengambilan sampel menggunakan teknik non probability dengan cara purposive sampling dengan jumlah responden penelitian sebanyak 61 mahasiswi. Hasil uji analisis statistik dengan Korelasi Rank Spearman pada gejala PMS didapatkan nilai 0,967 yang berarti gejala PMS dan sikap menghadapi menstruasi memiliki hubungan. Dikatakan terdapat hubungan nilai signifikan α<0,05. Kesimpulan penelitian ini adalah terdapat hubungan linier antara gejala PMS dengan sikap menghadapi menstruasi pada Mahasiswi S1 Kebidanan Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya Malang. Gejala PMS ringan akan menyebabkan sikap baik menghadapi menstruasi.

English Abstract

Menstruation is a collection of hormonal changes that can cause symptoms in 7-10 days before menstruation. The symptoms are felt like bloating, irritability, anxiety, difficulty sleeping and difficulty concentrating. This is called premenstrual syndrome. PMS (PreMenstrual Syndrome) is a set of complaints that occur in women during the reproductive period. The impact of various PMS complaints can lead to attitudes that result in decreased work productivity, schooling and interpersonal relationships. This study aims to analyze the relationship of PMS with the attitude of facing menstruation by using questionnaire of PMS symptoms and questionnaire attitude to face menstruation in S1 Midwifery 2015 – 2016 Faculty of Medicine Universitas Brawijaya Malang. The research was descriptive using cross sectional approach. Sampling method using non probability technique by purposive sampling with the number of respondents research as much as 61 female students. The result of statistical analysis with Rank Spearman correlation on PMS symptom got value 0,967 meaning PMS symptom and attitude facing menstruation have relationship. It is said there is a significant value relation α <0,05. The conclusion of this research is there is a linear correlation between PMS symptoms with the attitude of facing menstruation at student of Bachelor of Midwifery Faculty of Medicine, University of Brawijaya Malang. Symptoms of mild PMS will cause a good attitude to face menstruation.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FK/2018/109/051804467
Uncontrolled Keywords: Premenstruasi Sindrom, sikap menghadapi menstruasi, menstruasi-Premenstrual Syndrome, menstrual-attitude, menstruation
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 618 Gynecology, obstetrics, pediatrics, geriatrics > 618.1 Gynecology > 618.17 Functional and systemic disorders > 618.172 Menstruation disturbances
Divisions: Fakultas Kedokteran > Kebidanan
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 04 May 2020 23:59
Last Modified: 21 Oct 2021 08:14
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/167524
[thumbnail of Reny Rachmatika (2).pdf]
Preview
Text
Reny Rachmatika (2).pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item