Analisis Kinerja LoRa SX1278 Menggunakan Topologi Star Berdasarkan Jarak dan Besar Data Pada WSN

Aroeboesman, Fathia Ningtyasari (2018) Analisis Kinerja LoRa SX1278 Menggunakan Topologi Star Berdasarkan Jarak dan Besar Data Pada WSN. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Transmisi data merupakan salah satu kemajuan teknologi yang mulai diterapkan pada berbagai bidang seperti, pendidikan, militer ataupun kebutuhan pribadi. Transmisi data yang banyak dikenal pada saat ini adalah mengirimkan pesan antar satu titik menuju titik lainnya yang berguna untuk mendapatkan ataupun bertukar informasi. Untuk melakukan transmisi data dibutuhkan teknologi dan alat yang dapat mendukung saat proses terjadi. Wireless Sensor Network merupakan salah satu teknologi yang mendukung sistem transmisi data berbasis wireless sehingga memudahkan dalam penerapannya. Salah satu alat yang dapat mendukung transmisi data adalah LoRa SX1278, merupakan sebuah modul yang dapat mendukung sistem transmisi data dengan jangkauan jarak yang cukup luas dan mampu mengirimkan data yang cukup besar. Pada penelitian ini terdapat 4 modul LoRa, dimana 1 modul berfungsi sebagai modul master dan 3 modul berfungsi sebagai slave. Menggunakan topologi star, transmisi data dilakukan antar modul dengan melewati satu modul master sebagai jembatannya. Dimana tujuan penelitian adalah menganalisis kinerja dari modul LoRa dengan melihat hasil dari Delay, RSSI, Throughput dan nilai SNR yang dihasilkan saat transmisi data berlangsung. Pada pengujian, penulis mengambil jarak terjauh sebesar 300 m dan jarak terpendeknya adalah 10 m dengan mengirimkan data terkecil 1 byte dan terbesar adalah 251 byte.

English Abstract

Data transmission is one of the technological advancements that began to be applied in various fields such as education, military or personal needs. Data transmission is widely known as sending messages between one point to another which is useful for getting or exchanging information. Data transmission needs technology and tools that can support the process. Wireless Sensor Network is one of technology that supports transmission data based on wireless, making it easier to implement. One of module that can support data transmission is LoRa SX1278, support data transmission systems with a wide range of distances and capable of sending large amounts of data. In this study there are 4 LoRa modules, where 1 module function as a master module and 3 modules function as slaves. Using a star topology, data transmission is carried out between modules by passing one master module as the bridge. Where the purpose of this study is to analyze the performance of LoRa module by looking at the results of Delay, RSSI, Throughput and SNR values that are generated when data transmission takes place. In testing, the farthest distance of transmission is 300 m and the shortest distance is 10 m by sending the smallest data 1 byte and the largest is 251 bytes.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTIK/2018/1092/051901293
Uncontrolled Keywords: LoRa, Wireless Sensor Network, RSSI, Throughput, SNR, Delay
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics > 621.3 Electrical, magnetic, optical, communications, computer engineering; electronics, lighting > 621.38 Electronics, communications engineering > 621.382 Communications engineering > 621.382 1 Communications networks
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 16 Apr 2020 14:16
Last Modified: 20 Jan 2022 04:53
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/166707
[thumbnail of Fathia Ningtyasari Aroeboesman.pdf]
Preview
Text
Fathia Ningtyasari Aroeboesman.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item