Bentuk Motivasi Belajar Dalam Anime Haikyuu!! Season 2 Karya Sutradara Susumu Mitsunaka

Khoiriyah, Siti Miftakhul (2018) Bentuk Motivasi Belajar Dalam Anime Haikyuu!! Season 2 Karya Sutradara Susumu Mitsunaka. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Motivasi merupakan sebuah keinginan atau dorongan yang sangat diperlukan bagi kelangsungan hidup manusia, termasuk dalam hal belajar di sekolah. Motivasi belajar di sekolah tidak hanya terpaku pada hal akademik. Namun, hal nonakademik juga perlu diperhatikan. Anime Haikyuu!! karya sutradara Susumu Mitsunaka menggambarkan kegiatan belajar siswa-siswa SMA Karasuno pada klub olahraga bola voli yang tidak selalu mudah dalam memenangkan pertandingan. Bahkan, dalam beberapa kesempatan, mengalami hasil yang mengecewakan. Namun, semangat belajar tim bola voli Karasuno tidak pernah pudar. Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan bentuk-bentuk motivasi belajar yang ditemukan pada tim bola voli Karasuno dalam anime Haikyuu!! Season 2 karya sutradara Susumu Mitsunaka. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif dan menggunakan metode observasi nonpartisipan. Data dalam penelitian berupa gambar screenshot adegan disertai kutipan dialog maupun monolog tim bola voli Karasuno dalam anime Haikyuu!! Season 2 karya sutradara Susumu Mitsunaka yang dianalisis menggunakan teori motivasi belajar oleh Sardiman (2010) dan Fathurrohman & Sutikno (2014). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat sepuluh bentuk motivasi belajar yang ditemukan pada tim bola voli Karasuno dalam anime Haikyuu!! Season 2 karya sutradara Susumu Mitsunaka berdasarkan teori sebelas bentuk motivasi oleh Sardiman. Bentuk motivasi belajar ditemukan sebanyak 45 data, yaitu 11 data motivasi hasrat untuk belajar, 9 data motivasi saingan/kompetisi, 6 data motivasi harga diri, 4 data motivasi hukuman, 4 data motivasi minat, 4 data motivasi tujuan yang diakui, 3 data motivasi pujian, 2 data motivasi hadiah, 1 data motivasi memberi angka, dan 1 data motivasi mengetahui hasil, serta tidak ditemukan data bentuk motivasi memberi ulangan. Bentuk-bentuk motivasi belajar yang ditemukan dalam anime menurut teori Sardiman dan Fathurrohman & Sutikno tergolong ke dalam bentuk motivasi intrinsik dan ekstrinsik.

Other obstract

学習意欲及び動機というのは、物事や人生に必要な行動である。 学校での学習や生活にも含まれている。学校で学習意欲により学術的だけではなく、あるいはただ教育に教師の話を聞くだけではなく、外に部活の活動の目的である。満仲進監督による第2期アニメの「 ハイキュー!!」はバレーボールにおけるスポーツだ。このアニメにより、烏野高校の バレーボールチームは最近勝つことが難しいため、様々な作戦を立て、 動機を与え続ける。本研究では満仲進監督による第2期アニメの「 ハイキュー!!」の中に、烏野高校のバレーボールチームにおける学習意欲形態を中心する。 本研究は定性的で記述質的な研究方法を使用する。データは第2期アニメの「 ハイキュー!!」に人物から発見された独白や言葉や行動などである。そのデータを(2007)ファツロマン教授とスチクノ教授と(2014)サルヂィマン教授による学習意欲の理論で分析した。 全線的にみると、結果としサルディマン教授による11の学習意欲形態の理論に基づき、満仲進監督による第2期アニメの「 ハイキュー!!」の中には、烏野高校のバレーボールチームにおける10の学習意欲形態を発見された。学習意欲形態は45データ。それは、10の学びたいという欲求、9の競争力、6の自尊心、4の罰、4の関心、4の認識された目標、3の褒め、2のプレゼント、1のスコア・価値を与え、1の物事の結果を知ること。しかし、試験を与えるが見つからなかった。ファツロマン教授とスチクノ教授とサルヂィマン教授による理論に基づき、このアニメの学習意欲形態は内因系と外因系な動機である。

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FBS/2018/140/051805912
Uncontrolled Keywords: Motivasi Belajar, Anime, Haikyuu!! Season 2
Subjects: 800 Literature (Belles-letters) amd rhetorics > 895 Literatures of East and Southeast Asia > 895.6 Japanese literature
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Pendidikan Bahasa Jepang
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 10 Oct 2019 03:09
Last Modified: 01 Jul 2022 09:09
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/166422
[thumbnail of Siti Miftakhul Khoiriyah.pdf] Text
Siti Miftakhul Khoiriyah.pdf

Download (5MB)

Actions (login required)

View Item View Item