Jannah, Nurma Idatul (2018) Analisis Optimalisasi Pengelolaan Wakaf Dan Manfaatnya Bagi Masyarakat ( Studi Pada Amal Usaha Wakaf Produktif Yayasan Panti Asuhan Kh. Mas Mansyur (Air Minum Q-Mas M) Kota Malang Jawatimur ). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang pengelolaan Wakaf khususnya secara produktif serta manfaat yang didapatkan khususnya dalam mensejahterakan masyarakat. Hasil penelitian menunjukan bahwa, pertama, melalui amal usaha yang didirikan, pihak Yayasan Panti Asuhan KH. Mas Mansyur dapat menunjukkan kemandirian dalam segi pembiayaan operasional yayasan misalnya dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari anak asuh baik sandang, pangan dan papan serta sumber bagi dana insentif para pengurus yayasan. Kedua, Wakaf yang dikelola secara produktif oleh Yayasan Panti Asuhan KH. Mas Mansyur dalam bentuk amal usaha Air Minum Q-Mas M selain dapat memberikan manfaat bagi internal Yayasan juga memberikan manfaat kepada lingkungan eksternal yakni masyarakat sekitar misalnya dalam bentuk terciptanya lapangan pekerjaan baru. Ketiga, melalui amal usaha air minum Q-Mas M implementasi ilmu pengetahuan (softskill) para anak asuh khususnya dalam bidang kewirauasahaan dapat secara langsung diaktualisasikan dengan melibatkan anak asuh untuk dapat berpartisipasi secara lagsung dalam aktivitas amal usaha. Kesuksesan Yayasan Panti Asuhan KH. Mas Mansyur Kota Malang dalam mengembangkan tanah Wakaf yang dimiliki dari cost center menjadi profit center dapat dijadikan sebagai benchmark atau lesson learned tersendiri bagi lembaga atau institusi lain untuk dapat mengembangkan dan mengelola asset Wakaf yang dimiliki dalam kegiatan produktif sehingga memberikan manfaat (kemaslahatan) khususnya dalam memenuhi kebutuhan inti atau pokok masyarakat atau lingkungan sekitar yang terangkum dalam al-kulliyat al-khams maqashid syariah diantaranya Hifdz Ad-Din (Menjaga Agama), Hifdz An-Nafs (Menjaga Jiwa), Hifdz Al-‘Aql (Menjaga Akal), Hifdz Al-Mal (Menjaga Harta) dan Hifdz An-Nasl (Menjaga Keturunan).
English Abstract
This research aim to knowing about management waqf especially on productive and its benefit to social welfare. Result showing that, firstly,through charitable business of KH. Mas Mansyur Orpanage show independence in terms financing operational of orphanage for example in meet daily needs such as clothes, food and boards as well as resources for fund incentives orphanage board. Second, productive management of waqf in KH. Mas Mansyur Orpanage Foundation (Q-Mas M Drinking Water) business charity in addition to providing benefits for the internal foundation also provides benefits for external environment of the community for example in the form of new jobs creation. Third, through Q-Mas M drinking water as business charity the implementation of science (softskill) especially in the field of entrepreneurship can be directly actualized by involving children to participate directly in business charity. The success of orphanage foundation KH. Mas Mansyur in developing Waqf land owned from cost center into benefit center can be used as benchmark or lesson learned to other institution to be able to develop and manage waqf assets in productive activities so it can give benefits in particular meeting of meeds of the core or main community or surrounding environment are summarized in the maqashid syariah among Hifdz Ad-Din (keeping religion), Hifdz An-Nafs (keeping soul), Hifdz Al 'Aql (keeping sense), Hifdz Al-Mal (keeping treasure), and Hifdz An- Nasl (keeping offspring).
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FE/2018/166/05184556 |
Uncontrolled Keywords: | Optimalisasi, Wakaf, Pengelolaan Produktif, Kesejahteraan (Maqashid Syariah), Optimization, Waqf. Productive Management, Welfare (maqashid syariah) |
Subjects: | 300 Social sciences > 340 Law > 340.5 Legal systems > 340.59 Islamic law |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ilmu Ekonomi |
Depositing User: | Nur Cholis |
Date Deposited: | 07 Nov 2019 01:39 |
Last Modified: | 20 Oct 2021 03:12 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/166312 |
Text
NURMA IDATUL JANNAH.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Actions (login required)
View Item |